26.9 C
Manokwari
Jumat, April 19, 2024
26.9 C
Manokwari
More

    Satlantas Polres Manokwari: Tidak Gunakan Helm Saat Berkendara, Siap-Siap Ditilang

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Jajaran kepolisian, khususnya Satuan Lalu Lintas (Satlantas), terus berupaya membangun kesadaran para pengguna jalan untuk melengkapi aspek berkendara.

    Satlantas Polres Manokwari menegaskan bahwa saat ini pihaknya fokus dalam menggelar razia dengan sasaran utama pengendara yang tidak menggunakan helm, baik pengendara maupun penumpang.

    Baca juga:  Ini Titik Lokasi Penemuan Kapal Pengangkut Barang yang Hilang di Perairan Manokwari

    Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Manokwari, Ipda Lafit Somin, mengatakan penggunaan helm selain sudah menjadi aturan, yang terpenting adalah sebagai alat keselamatan selama berkendara di jalan raya.

    “Sesuai aturan memang yang wajib menggunakan helm adalah pengemudi dan penumpang. Fungsi helm jelas sebagai pelindung jika pengendara mengalami kecelakaan. Sehingga jika melanggar maka akan ditilang,” ujar Lafit, Rabu (10/8/2022).

    Baca juga:  Polres Manokwari Tetapkan Tersangka 33 Pekerja Tambang Ilegal, Buru Pemodal

    Dia mengatakan selama menggelar operasi atau sweeping ditemui berbagai alasan dari para pengendara yang tidak menggunakan helm. Mulai dari tertinggal hingga enggan memakai helm. Pihaknya berharap pengguna jalan memiliki kesadaran menggunakan helm sebagai pelindung keselamatan.

    Baca juga:  Polres Manokwari Kesulitan Ungkap Kasus Penemuan Mayat Perempuan di Arfai

    “Sebelum melakukan penindakan seperti sekarang ini sebenarnya telah terlebih dahulu dilakukan sosialisasi. Ini yang juga harus dimengerti sehingga mau tertib karena takut ditilang. Tetapi, yang terpenting adalah keselamatan dijalan raya,” tutupnya. (LP3/Red)

    Latest articles

    Yayasan Kasih Rumbai Koteka Apresiasi Dukungan Kapolda PB di Bidang Pendidikan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Ketua Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Yayasan Kasih Rumbai Koteka Yohanis Manibui, mengapresiasi dukungan Kapolda Papua Barat Irjen Pol Jhonny E...

    More like this

    Sambut HUT Dekranasda ke 44, Puluhan Peserta Meriahkan Pameran UMKM 

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam memeriahkan HUT Dewan Kesenian Daerah (Dekranasda) ke 44, Dekranasda Manokwari menggelar...

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa...

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...