27.3 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
27.3 C
Manokwari
More

    Peringati HKG PKK, Dasawisma Manokwari Pamerkan Produk Unggulan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou membuka pameran produk unggulan hasil karya dasawisma, Kamis (21/4/2022). Pameran digelar dalam rangka peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50.

    Pameran juga dimeriahkan lomba cipta menu B2SA, lomba tumbuh tanah dan yosim pancar. Kegiatan ini dimeriahkan peserta dari enam distrik, DPD PWKI, Dharma Wanita persatuan serta Esther Flowers.

    Hermus dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan yang di selenggarakan oleh tim penggerak PKK. Even ini menjadi bukti bahwa PKK selalu sejalan dengan visi misi bupati dan wakil bupati.

    Baca juga:  P2TIM Teluk Bintuni Buka Pendaftaran untuk Calon Siswa Perempuan

    “Sejalan dengan misi kedua, keempat dan kelima yaitu mengembangkan SDM putra putri Papua yang berkualitas. Menguasai IPTEK, berintegritas, kreatif dan inovatif serta berdaya saing global sebagai investasi masa depan daerah,” ujar Hermus.

    Menurutnya, pameran hasil karya dasawisma ini tidak hanya sebagai upaya realisasi program. Tetapi menjadi langkah awal gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.

    Baca juga:  Bupati Manokwari Harapkan Dukungan DPRD Wujudkan Kebijakan Pro Rakyat

    Hermus menginginkan kegiatan ini
    menjadi kalender PKK. Even seperti ini akan merangsang lahirnya produk produk lokal yang punya daya saing nasional.

    “Saya mengucapkan selamat dan sukses untuk tim penggerak PKK. Apa yang dipamerkan hari ini tentu menggambarkan jati diri dan juga potensi yang dimiliki oleh seluruh masyarkat kita. Bahwa Manokwari sangat kaya dan butuh inovasi,” katanya.

    Baca juga:  Kumpulkan Kadistrik dan Lurah, Ini Arahan Bupati Manokwari

    Pemkab Manokwari juga berkomitmen untuk terus memberikan dukungan kepada PKK dan semua kelompok dasawisma agar bisa lebih kreatif, inovatif untuk menghasilkan produk unggulan yang bernilai pasar. Dengan begitu ekonomi keluarga, dan masyarakat bisa bertumbuh dan mendorong naiknya pendapatan perkapita masyarakat. (LP8/red)

    Latest articles

    Pertamina Pastikan Stok Gas LPG tersedia Hingga Idul Fitri

    0
    JAYAPURA, Linkpapua.com- PT Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku memastikan stok Liquified Petroleum Gas (LPG) selama bulan Ramadhan 1445 H dalam kondisi aman di...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    Pertamina Pastikan Stok Gas LPG tersedia Hingga Idul Fitri

    JAYAPURA, Linkpapua.com- PT Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku memastikan stok Liquified Petroleum Gas...

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus...

    Gandeng Pemprov PB, Bapanas Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah di Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Badan Pangan Nasional (Bapanas) bersama Pemprov Papua Barat melanjutkan program Gerakan Pangan...