28.9 C
Manokwari
Sabtu, April 27, 2024
28.9 C
Manokwari
More

    Saksikan Wisuda Anak-anak Teluk Bintuni, Bupati Kasihiw: Mereka Membanggakan

    Published on

    BINTUNI, Linkpapuabarat.com – Sejumlah anak Teluk Bintuni hari ini, Selasa (16/3/2021) diwisuda pada program Operation & Maintenance Papuan Technician Apprentice angkatan terakhir di Ciloto, Jawa Barat. Mereka adalah talenta muda yang disiapkam menjadi tenaga inti di LNG Tangguh.

    Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw mengungkapkan kebanggaannya saat menghadiri wisuda secara virtual itu. Ia menyebut para wisudawan dari Teluk Bintuni adalah putra putra terbaik.

    Bupati Petrus turut menyaksikan wisuda yang digelar virtual. Ia hadir melalui meeting room Kantor Bupati Teluk Bintuni. Turut pula Kepala Kejaksaan Negeri Teluk Bintuni, Plt Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Putu Suratna serta salah satu Pengajar P2TIM Aris Rizal.

    Baca juga:  Tingkatkan Kualitas Iman, Jajaran Polres Bintuni Rutin Ikuti Binrohtal

    Kabag Humas dan Protokoler Setda Kabupaten Teluk Bintuni Ongen Pattikawa mengatakan, bupati mengaku salut dengan keberhasilan anak-anak muda dalam mengikuti magang program Operation & Maintenance Papuan Technician Apprentice. Menempuh pendidikan selama tiga tahun, anak anak menunjukkan semangat yang luar biasa.

    Baca juga:  Hari Otda Ke-28 di Bintuni, Pemerintah Didorong Gulirkan Program Tepat Sasaran

    “Iya, Bapak Bupati hadir secara virtual untuk menyaksikan keberhasilan anak-anak Papua Teluk Bintuni, dimana hari ini mereka diwisuda di Ciloto, Jawa Barat. Sudah menjadi kebanggan bagi negeri Sisar Matiti,” kata Kabag Humas melalui telpon selulernya, Selasa siang.

    Setelah menjalani masa program selama tiga tahun, 39 peserta menyelesaikan pelatihannya.

    Bupati Petrus Kasihiw turut memberikan sambutan dalam acara itu. Ia mengatakan, program magang teknisi Papua merupakan wujud dari komitmen Tangguh untuk mengembangkan tenaga kerja lokal Papua Barat. Hari ini kata Bupati, mereka diwisuda. Ini menunjukkan Papua Barat juga memiliki potensi sumber daya manusia yang tak kalah kompetitif.

    Baca juga:  Redam Chaos, KPU Fokus Penataan Daerah Pemilihan di Bintuni

    “Hari ini kita mereka membanggakan kita semua. Membuktikan bahwa kita punya SDM generasi di Teluk Bintuni yang bisa bersaing. Selain itu merekalah yang akan memenuhi komitmen AMDAL 85% tenaga kerja asal Papua di Tangguh LNG tahun 2029,” terang Bupati. (LPB2/red)

    Latest articles

    Hermelina Resmi Gantikan Rahmawati Tamima sebagai Anggota DPRK Raja Ampat

    0
    WAISAI, Linkpapua.com- DPRK Raja Ampat melakukan pelantikan anggota Dewan dalam Pergantian Antar Waktu (PAW), Jumat (26/4/2024). Politisi Partai Demokrat Hermelina Burdam dilantik menggantikan Rahmawati...

    More like this

    Kunker Bupati Petrus Kasihiw ke Beberapa Lokasi: Perkuat Infrastruktur dan Ekonomi Lokal

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com-Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw, MT., melakukan kunjungan kerja yang bertujuan...

    Tanggapi Aksi Pemalangan oleh Pencaker, Bupati Kasihiw: Stop Bikin Gerakan Tambahan!

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Dr. Ir. Petrus Kasihiw MT, memberikan tanggapan terkait...

    Bupati Petrus Kasihiw Dukung Perayaan HUT Pattimura di Bintuni

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni Petrus Kasihiw melakukan pertemuan dengan panitia HUT Pattimura...