27.4 C
Manokwari
Sabtu, April 20, 2024
27.4 C
Manokwari
More

    Pimpin Rakor Pangan di Papua Barat, Ini Lima Pesan Penting Mentan SYL

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Menteri Pertanian (Mentan) RI, Syahrul Yasin Limpo (SYL), menekankan lima pesan penting saat memimpin rapat koordinasi (rakor) bersama para kepala daerah di Provinsi Papua Barat.

    “Ada lima hal yang harus dilakukan Pak Gubernur (Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw),” kata Mentan SYL saat memberikan arahan dalam rakor yang berlangsung di salah satu hotel di Kabupaten Manokwari, Selasa (25/10/2022). Rakor ini, selain Penjabat Gubernur Papua Barat, juga diikuti bupati/wali kota.

    Baca juga:  Doni: Upaya Penanggulangan Covid-19 Harus Terus Digugah hingga ke RT dan RW

    Pertama, kata Mentan SYL, mantapkan program dan konsepsi. Tentu semua harus di bawah pengendalian kepala dinas.

    Baca juga:  Isu Pendidikan dan RTRW Akan Dibahas di Raker Bupati/Wali Kota Se-Papua Barat

    Kedua, koordinasi kelembagaan koordinasi sampai di desa. Ada gugus tugas pusat, provinsi, kabupaten, hingga desa.

    Ketiga, siapkan sumber daya manusia (SDM) yang menangani pertanian termasuk petaninya. Program aksi budi daya, pascapanen, hingga proses penggilingan padi.

    Keempat, maksimalkan kredit usaha rakyat (KUR). Kelima, siapkan mitra dan pemodalan.

    Baca juga:  Masa Pandemi, DPMPTSP Catat Layani 3.000 Permohonan Ijin Usaha

    “Satu bulan ini perbaikan konsep dan program. Realistis tidak main-main. Jujur-jujur saja. Tugasnya siapkan lahan yang benar dan cocok,” terangnya.

    Setelah selesai di pertanian, kata dia, baru dilanjutkan dengan perkebunan, seperti kopi, sawit, cokelat, dan kelapa. Namun, harus dilakukan pengawasan sampai pabriknya. (LP9/Red)

    Latest articles

    PFM Ingatkan Pj Gubernur Alokasikan Anggaran Memadai untuk MRPBD

    0
    SORONG, Linkpapua.com- Mananwir Paul Finsen Mayor (PFM) mengingatkan Pj Gubernur Papua Barat Daya agar memperhatikan keuangan MRPBD. Sebab posisi MRPBD hari ini sangat strategis...

    More like this

    Persiapan Pilkada Serentak 2024, KPU Manokwari Mulai Perekrutan Penyelenggara Ad hoc

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari dalam kesiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak...

    Hermus Indou Puji Kontribusi LDII Bagi Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Manokwari menggelar Silaturohim Syawal pada Sabtu...

    Pemkab dan Pemprov Siapkan Ganti Rugi Warga Terdampak Alihtrase Rendani

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou Jumat(19/4/2024) menggelar pertemuan dengan warga terdampak pembangunan alihtrase...