29.4 C
Manokwari
Kamis, April 25, 2024
29.4 C
Manokwari
More

    Pesparani Katolik Nasional II: Kontingen Papua Barat Buka Kans Rebut 2 Emas

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ketua Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah (LP3KD) Papua Barat Roberth KR Hammar optimistis, kontingen Papua Barat bisa memperbaiki peringkat di ajang Pesparani Katolik II di Kupang, NTT. Ada sejumlah cabang lomba yang ditargetkan bisa merebut medali emas.

    “Pesparani pertama di Ambon kontingen Papua Barat sudah masuk 10 besar. Untuk tahun ini target kita memperbaiki peringkat,” ujar Robert kepada wartawan, Senin (24/10/2022).

    Diakui Robert, Pesparani tahun ini lebih menantang. Karena ada beberapa cabang lomba yang dilakukan secara daring.

    Baca juga:  Pengamanan Optimal Jelang Paskah, Kapolda Papua Barat: Kami tak Mau Kecolongan

    “Kita harap bisa tatap muka ternyata dalam munas yang berakhir pada voting setengah perlombaan dibuat secara video dulu sehingga target kita bisa berubah tidak akan tercapai,” ungkapnya.

    Soal persiapan, ia mengatakan kontingen paduan suara Papua Barat relatif matang. Hanya saja, ada kendala teknis pada pengambilan gambar untuk lomba yang dipertandingkan secara online.

    Diakui Robert, di bagian ini Papua Barat sedikit tertinggal dibanding kontingen dari wilayah barat.

    Baca juga:  Komitmen Dukung Produk Lokal, Pj Gubernur Papua Barat Belanja Hasil Kebun Warga

    “Kaitan dengan lomba video, Minggu lalu sudah mendapat penilaian dari tim dan pengumuman akan dilaksanakan bersamaan di Kupang mendatang,” ucapnya.

    Adapun cabang lomba yang dilaksanakan secara daring di antaranya, paduan suara anak yang diwakili Kabupaten Manokwari, paduan suara orang muda katolik yang diwakili Kota Sorong, lalu paduan suara gregorian remaja oleh Kabupaten Manokwari.

    Selain itu, ada paduan suara gregorian oleh kota Sorong, dan paduan suara wanita yang diwakili Kabupaten Kaimana.

    “Dengan enam cabang lomba yang masih tersisa kita masih ada harapan bisa mendapatkan emas. Ada dua yang kita target yakni paduan suara campuran dan bertutur alkitab. Ini bisa mendapat medali emas dan mudah-mudahan bisa champion,” paparnya.

    Baca juga:  Pesparani Katolik Nasional II: Papua Barat Sabet 6 Gold

    Robert mengaku sangat optimis dengan dua cabang ini. Namun secara peringkat kata dia akan melorot karena adanya cabang lomba yang dipertandingkan secara online atau daring.

    Pesparani III sedianya akan dilaksanakan di Jakarta pada 2023 mendatang. Sistemnya akan kembali dengan format online. (LP9/Red)

    Latest articles

    Gabungan Mahasiswa Sorong Raya Galang Donasi untuk Korban Longsor Toraja

    0
    SORONG, Linkpapua.com - Gabungan mahasiswa se-Sorong Raya melakukan penggalangan donasi untuk korban longsor di Tana Toraja. Aksi kemanusiaan ini berlangsung dia haro, pada akhir...

    More like this

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...

    Pj Gubernur Ali Baham Bantu Pembangunan Masjid Al Aqsho Wamena

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere memberikan bantuan untuk pembangunan Masjid...

    Atasi Kesenjangan Sosial, Pemprov Papua Barat Butuh Keselarasan Anggaran  

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Asisten Perekonomian Papua Barat Melkias Werinusi mengatakan, pembangunan kesejahteraan sosial akan...