25.9 C
Manokwari
Rabu, Oktober 16, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Pedagang-Nelayan Pasar Ikan Sanggeng Mogok Jualan, Minta Kuota BBM Ditambah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pedagang dan nelayan di Pasar Ikan Sanggeng, Kabupaten Manokwari, mogok jualan, Senin (10/10/2022). Sulitnya mendapatkan bahan bahan minyak (BBM) untuk melaut jadi penyebab.

    Warga yang datang ke pasar untuk hendak membeli keperluan pun terpaksa kembali dengan tangan hampa. “Kenapa ditutup, Ibu? Belum buka, kah? kata seorang warga di pintu masuk warga.

    “Tutup. Masih libur. Penjual ikan masih pergi demo di Kantor Bupati,” jawab salah seorang di pasar.

    Baca juga:  Usulan Penambahan Kuota BBM, Senator Papua Barat Minta Pengawasan Distribusi Jadi Perhatian

    Marthina Ranuweri, pengepul sekaligus penjual ikan mengaku para pedagang tengah mengadukan kesulitan mendapatkan BBM ke Kantor Bupati dan DPRD Manokwari.

    “Teman-teman masih demo di DPRD dan Kantor Bupati,” ucap Marthina.

    Andre Tuarisa, nelayan yang menjual hasil tangkapan di pasar ini mengaku aspirasi yang dibawa ke pemerintah daerah adalah penambahan kuota BBM.

    Baca juga:  Filep Wamafma Optimistis Kembali Terpilih jadi Senator: Rakyat Lihat Bukti

    “Kita ketemu dengan DPRD lalu menyampaikan aspirasi bahwa kuota yang diberikan itu tidak cukup. Perlu ada upaya penambahan yang diusulkan. Kuota BBM di Pertamina melimpah, tetapi di SPBN tidak cukup,” tutur Andre.

    Kepala Pasar Ikan Sanggeng, Elia Mnsen, mengatakan kekurangan kuota BBM berdampak langsung bagi produktivitas para nelayan. “Kalau kuotanya hanya 100 KL sementara jumlah nelayan sekitar 3.000. Ini tidak cukup sehingga nelayan hanya akan turun melaut ketika mendapat BBM,” ucapnya.

    Baca juga:  Panen Jagung di Aimas, Pemprov PB Ajak Seluruh Pihak Jaga Stabilitas Ketahanan Pangan

    Dia juga mengatakan, dengan kuota BBM yang terbatas di SPBN, pihak pengelola hanya bisa menyalurkan BBM dua kali dalam satu pekan.

    Pantauan di lapangan, Senin siang aktivitas pasar mulai kembali normal seiring kembalinya warga nelayan dan pedagang dari aksi di Kantor Bupati dan DPRD Manokwari. (LP2/Red)

    Latest articles

    Ali Baham Puji Tangguh LNG Gulirkan Sejumlah Program Sosial di Bintuni...

    0
    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere melakukan kunjungan selama dua hari, 13-14 Oktober 2024 di Tangguh LNG Teluk Bintuni. Dalam...

    More like this

    Hadiri Peringatan PI di Pantai Warkesi Udongbouw ke 75 Tahun, Hermus : Ini jadi Momentum Pertobatan

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Ratusan warga distrik Tanah Rubuh menggelar peringatan Pekabaran Injil (PI) ke 75 tahun...

    Sat Lantas Polresta Manokwari Berupaya Bangun Kesadaran Pengendara Kendaraan Bermotor

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam pelaksanaan Operasi Zebra Mansinam 2024, Kepala Satuan Lalu Lintas Polresta Manokwari...

    Jelang Pelantikan Presiden dan Pilkada, Kepolisian Gelar Operasi Zebra Mansinam Kedepankan Upaya Preventif

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menggelar Apel gelar pasukan Operasi Zebra Mansinam 2024 pada Senin...