26.3 C
Manokwari
Minggu, Mei 5, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Gabungan Mahasiswa Sorong Raya Galang Donasi untuk Korban Longsor Toraja

    Published on

    SORONG, Linkpapua.com – Gabungan mahasiswa se-Sorong Raya melakukan penggalangan donasi untuk korban longsor di Tana Toraja. Aksi kemanusiaan ini berlangsung akhir pekan lalu di Kota Sorong.

    Gabungan mahasiswa melibatkan Aliansi Ikatan Mahasiswa Toraja se-Sorong, Ikatan Mahasiswa Manggarai Sorong dan DPK GMNI Trisakti Victory.

    Gian Anugerah, selaku koordinator lapangan mengatakan, musibah longsor di Tator menelan belasa korban jiwa. Karenanya mereka tergerak untuk menggalang donasi demi membantu para korban.

    Baca juga:  Terpilih Aklamasi, Loedwick Mandacan Siap Kembalikan Kejayaan Golkar di Mansel

    “Aksi yang kami lakukan ini tidak melihat dari suku, ras dan Agama,” ucapnya.

    Menurut Gian, selama ini gabungan mahasiswa sudah sering terlibat dalam aksi aksi sosial.

    Baca juga:  Gandeng PMI dan UTD, Polres Manokwari Gelar Donor Darah

    “Selama ini kejadian-kejadian ataupun musibah yang datang di luar ataupun di dalam kota Sorong kami juga sering turut berpartisipasi melakukan aksi kemanusiaan. Dan itu semua bukan karena kepentingan organisasi tetapi itu memang murni dari hati nurani kami,” ucapnya.

    Adapun donasi yang berhasil dikumpulkan yakni sebesar Rp8.335.000 di hari pertama dan Rp6.760.000 di hari kedua. Total donasi Rp15.095.000.

    Baca juga:  KPU Teluk Bintuni Terima 570 Botol Tinta untuk Pemilu 2024, 22 Rusak

    “Dana yang kami kumpulkan ini siap kami salurkan kesana melalui transfer kepada lembaga yang terkait disana, ” katanya.

    Mereka juga banyak mengucapkan banyak terimakasih kepada Masyarakat kota Sorong yang sudah banyak berpartisipasi. (rls/Red)

    Latest articles

    Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah hukum Polres Pegunungan Arfak, Sabtu (4/5/2024). Dalam kunjungan...

    More like this

    Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P melaksanakan kunjungan...

    Cabup dan Cawalkot di Papua Harus Persetujuan MRP, Tunggu Fatwa MA

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asosiasi Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menghasilkan dua rekomendasi dalam rapat koordinasi...

    Rawat Keberagaman, KB-TK Kemala Bhayangkara 06 Manokwari Gelar Halal bi Halal 

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Keluarga besar Kelompok Bermain dan Taman Kanak-kanak (KB-TK) Kemala Bhayangkari 06...