25.5 C
Manokwari
Jumat, Juni 20, 2025
25.5 C
Manokwari
More

    Soal perekrutan Bintara Otsus, Pangdam : Para Dandim sedang berkoordinasi dengan kepala daerah

    Published on

    Manokwari-Kodam XVIII/Kasuari/Papua Barat, saat ini sedang melakukan persiapan terkait program perekrutan 1.000 Bintara otonomi khusus (Otsus) bagi putra-putri asli Papua.

    “Saat ini para Dandim sedang berkoordinasi dengan bupati dan wali kota di wilayah masing-masing. Para Danramil mulai ke lapangan mencari generasi muda Papua lulusan SMA yang siap dan memenuhi syarat menjadi Bintara TNI,” ucap Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman CantiasaKamaat, Kamis (17/9).

    Baca juga:  Biro Hukum Kemendagri Terbitkan Noreg Perdasi Tata Cara Pemilihan Calon Anggota MRPB

    Dia menjelaskan, program ini dilaksanakan dengan memanfaatkan dana Otsus. Sehingga perekrutanya diprioritaskan bagi putra-putri asli daerah.

    Koordinasi dengan pemerintah daerah, sebut I Nyoman dilakukan agar setiap daerah menyiapkan putra-putri terbaik yang bersedia meniti karir baik sebagai Bintara maupun Korps Wanita Angkatan Darat (KWAD). Dari 13 kabupaten dan kota masing-masing akan ada perwakilan.

    “Seluruhnya 1.000 orang, nanti kuota perkabupaten dan kotanya berapa akan diatur. Setiap daerah diharapkan menyiapkan putra-putri terbaiknya,” ucap Pangdam lagi.

    Baca juga:  Akhir Januari, Mendagri akan Temui 29 Anggota DPR PB Asal Sorong Raya

    “Adik-adik lulusan SMA, SMK, yang pengangguran juga adik-adik yang gagal pada seleksi sebelumnya kita rekrut sekarang,” sebut Pangdam menambahkan.

    Ia mengutarakan, bahwa dalam perekrutan ini Kodam XVIII/Kasuari tidak akan bekerja sendiri. Pihaknya akan melibatkan perwakilan lembaga adat dalam tim seleksi.

    Baca juga:  Maju di Musda KNPI PB, Sami Saiba Janji Kembalikan Muruah Kepemudaan

    “Peran lembaga adat diperlukan dalam menyeleksi silsilah seperti apakah benar dia anak asli Papua, dilihat dari marga dan lain sebagainya. Karena ini menggunakan dana Otsus maka peserta harus benar-benar putra-putri asli daerah,” katanya lagi.

    I Nyoman menjelaskan, Kodam XVIII/Kasuari masih sangat baru. Penambahan personil masih sangat dibutuhkan untuk mengisi satuan yang ada maupun yang akan dibentuk. (LPB1/red)

    Latest articles

    Pertemuan Pendoa GPI Se-Papua, Gubernur Dominggus Tekankan Persatuan dalam Keberagaman

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menekankan pentingnya persatuan dalam keberagaman saat menghadiri Pertemuan Pendoa Syafaat GPI se-tanah Papua. Acara ini berlangsung...

    More like this

    Pertemuan Pendoa GPI Se-Papua, Gubernur Dominggus Tekankan Persatuan dalam Keberagaman

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menekankan pentingnya persatuan dalam keberagaman saat...

    Pemprov Papua Barat Serahkan Santunan Rp500 Juta ke Keluarga Korban Longsor Pegaf

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat menyerahkan santunan sebesar Rp500 juta kepada...

    Polda Papua Barat Gelar Lomba Menembak Sambut Hari Bhayangkara ke-79

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Kepolisian Daerah Papua Barat menggelar lomba menembak...