28.7 C
Manokwari
Jumat, Mei 17, 2024
28.7 C
Manokwari
More

    Reses di Kaimana, Yomima Sorik Janjikan Penyaluran Modal Usaha Bagi Perempuan

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com- Anggota Majelis Rakyat Papua (MRP) Papua Barat Yomima Sorik menyerap aspirasi dalam reses di Kampung Marsi dan Morano, Distrik Kaimana Kota, Rabu (6/12/2023). Yomima menjanjikan dua program prioritas bagi perempuan Papua di Kaimana.

    “Ini merupakan reses pertama dan perjalanan yang pertama turun ke Masyarakat adat sejak saya dilantik. Kami akan menyerap semua aspirasi untuk diteruskan ke pemprov bahkan pemerintah pusat,” terang Yemima saat bertemu warga.

    Yemima menyebut, perempuan asli Papua dalam keseharian tidak hanya sebagai Ibu rumah tangga. Melainkan juga menjadi tulang punggung ekonomi keluarga.

    Baca juga:  Inspektorat Ungkap 12 Pimpinan OPD Pemprov PB Belum Serahkan LHKPN

    “Perempuan Papua saat ini yang mereka lakukan sebagai pedagang, turun ke laut mencari ikan, petani bahkan sebagai peternak. Mereka adalah sosok sosok pejuang keluarga,” ucapnya.

    Karena itu, harus ada program yang bisa mengangkat harkat mereka. Baik secara ekonomi maupun dalam kehidupan sosial.

    Yemima menyebut, terdapat dua model pemberdayaan perempuan Papua yang bisa dilakukan ke depan. Pertama kata dia, pemberdayaan melalui pemberian modal usaha.

    “Ini menjadi solusi penting. Dengan menyalurkan modal usaha kepada perempuan Papua, mereka akan semaikin mandiri dan bisa mengangkat harkat ekonominya,” jelasnya.

    Baca juga:  Ini Sederet Aspirasi yang Disodorkan Warga Pegaf ke Orgenes Wonggor

    Kemudian model kedua melalui pelatihan industri rumah tangga (home industri) dalam kerangka pengembangan model peningkatan produktivitas ekonomi perempuan Papua (PPEP). Skema ini juga efektif dalam memberi skill kepada perempuan sehingga mereka bisa berwirausaha secara mandiri.

    Seperti diketahui, Yomima adalah perempuan pertama asal Suku Mairasi di pedalaman Kaimana yang menjadi anggota MRPB. Ia dilantik oleh Wakil Menteri Dalam Negeri sebagai Anggota MRP dari Pokja Perempuan.

    Pemaparan Yomima soal dua skema pemberdayaan perempuan disambut antusias masyarakat setempat. Hanya saja, mereka juga mengusulkan beberapa hal yang tak kalah pentingnya.

    Baca juga:  Paulus Waterpauw Serahkan Bantuan Keuangan kepada 11 Parpol di Papua Barat

    Di antaranya masalah pertanian, peternakan hingga usulan menyertakan modal usaha kecil dan menengah.

    “Kami ingin membuka usaha bengkel tapi kami tidak punya modal, Ibu tolong bawakan aspirasi kami ke pemerintah agar kami dapat bantuan,” ucap Yusup, Pemuda Kampung Marsi kepada Yomima.

    Lami Usa, warga lainya mengusulkan bantuan speed boat untuk usaha transportasi laut di kampungnya.

    “Ibu kami ingin membuka usaha transportasi laut tetapi mengalami kendala tidak punya modal untuk beli peralatan. Kami harap ini bisa diperjuangkan,” katanya. (LP2/red)

    Latest articles

    Bawaslu RI Konsolidasi Media Penguatan Pemberitaan Pilkada Serentak 2024

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI menggelar konsolidasi media dalam rangka penguatan pemberitaan pada tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak, Kamis (17/5/2024).   Acara...

    More like this

    DPC PPP Manokwari Tidak Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPC Partai Persatuan Pembangunan Manokwari (PPP) Manokwari tidak membuka penjaringan bakal calon...

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa...

    Melkias Werinussa Ungkap Sederet Rencana Strategis Pemprov PB Jelang Perpindahan IKN

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asisten Perekonomian dan Pembangunan Daerah Provinsi Papua Barat Melkias Werinussa membeberkan sederet...