27.5 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
27.5 C
Manokwari
More

    Pj Gubernur Papua Barat Ingatkan Soal Anggaran Pilkada, Pemkab Manokwari Alokasikan Rp60 Miliar

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, mengingatkan kepala daerah di wilayahnya untuk menganggarkan dana untuk Pilkada 2024 mendatang.

    Edaran Mendagri telah menginstruksikan agar pemerintah provinsi dan kabupaten/kota mengalokasikan setidaknya 40 persen dari total kebutuhan dana pilkada dalam APBD 2023. Sisanya, sebesar 60 persen, akan dianggarkan pada APBD 2024.

    Baca juga:  Atasi Kebakaran di Gang-gang, Satpol PP dan Damkar Manokwari Butuh Armada Tambahan

    “Kepala daerah siapkan dana pilkada. Terima kasih Bupati Manokwari (Hermus Indou) sudah menyiapkan anggaran untuk pilkada. Daerah lain juga harus menyiapkan anggaran dalam proses pilkada,” ujar Waterpauw saat raker bupati se-Papua Barat di Manokwari, Selasa (25/7/2023).

    Baca juga:  Disambangi anggota dewan, petani Prafi 'curhat' kesulitan obat hama

    Dalam kesempatan yang sama, Bupati Manokwari, Hermus Indou, menjelaskan Pemkab Manokwari mengalokasikan anggaran untuk pilkada kurang lebih Rp60 miliar.

    Baca juga:  Dalami Laka Maut yang Tewaskan 18 Orang di Pegaf, KNKT Investigasi TKP

    “Anggaran pilkada merupakan tanggung jawab pemerintah daerah. Besaran anggaran tersebut sesuai dengan usulan dari penyelenggara pemilu dengan asumsi terdapat tiga pasangan calon. Oleh karena itu, tidak ada masalah dalam kesiapan anggaran untuk pilkada,” terang Hermus. (LP3/Red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai,...

    Pantau Kamtibmas, Kapolda Gelar Tatap Muka dengan Masyarakat Maybrat

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir, S.I.K, M.T.C.P. melaksanakan kunjungan kerja...

    Pasca-Lebaran Harga Kebutuhan Pokok di Manokwari Perlahan Naik

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pasca-Lebaran Idul Fitri harga sejumlah komoditas pangan di Manokwari perlahan merangkak naik....