23.9 C
Manokwari
Rabu, Maret 26, 2025
23.9 C
Manokwari
More

    Polisi Tangkap 1 Tersangka Pencuri Motor di Manokwari, 1 Buron

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Satreskrim Polresta Manokwari berhasil menangkap satu tersangka pelaku pencurian kendaraan bermotor. Tersangka, yang berinisial H, ditangkap setelah melakukan pencurian dengan menggunakan kunci T.

    Wakapolresta Manokwari, Kompol Agustina Sineri, mengungkapkan dalam konferensi pers, Rabu (5/6/2024), di Mapolresta Manokwari bahwa satu pelaku lainnya, berinisial N, masih dalam pengejaran alias masih buron.

    Baca juga:  Produksi Senpi Rakitan di Manokwari Terbongkar, Sudah Banyak Beredar-Dihargai Belasan Juta

    “Kepolisian berhasil menangkap tersangka berinisial H dan N masih dilakukan pengejaran yang terlibat dalam pencurian kendaraan roda dua di dua rumah yang berada di kompleks Transito Wosi. Dalam melakukan aksinya, mereka memantau motor yang menjadi sasaran lalu menggunakan kunci T untuk membawa motor,” ujarnya.

    Baca juga:  Polres Manokwari Tangkap 2 Tersangka Penipuan Via Medsos di Trenggalek

    Agustina menjelaskan dua motor hasil curian sudah dijual dengan harga Rp2 juta dan Rp2,6 juta. Kepolisian sendiri sudah mengamankan dua motor milik tersangka yang digunakan melancarkan aksinya.

    Baca juga:  Warga Manokwari Tewas Ditembak Senapan Angin, LP3BH: Tak Boleh Ada RJ

    “Kita masih terus melakukan pengejaran terhadap N serta menelusuri ke mana motor hasil curian itu dijual,” tambahnya.

    Akibat perbuatannya, tersangka dikenakan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dan pemberatan dengan ancaman hukuman di atas lima tahun penjara. (LP3/Red)

    Latest articles

    Safari Ramadhan di Kamundan, Bupati Bintuni Serahkan Hibah Rp10 Juta untuk...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyerahkan dana hibah sebesar Rp10 juta untuk Masjid Babussalam saat menggelar Safari Ramadhan 1446 H/2025...

    More like this

    Safari Ramadhan di Kamundan, Bupati Bintuni Serahkan Hibah Rp10 Juta untuk Masjid

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyerahkan dana hibah sebesar Rp10...

    Buka Puasa bersama Pekerja Media, Kajati Papua Barat : Kita sama-sama punya peran dalam Penegakan Hukum

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jajaran Kejaksaan Tinggi Papua Barat pada Selasa (25/3/2025) berbuka bersama puluhan pekerja...

    Ramadhan Berkah, Genting Oil Kasuri Berbagi dengan Warga di Teluk Bintuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Genting Oil Kasuri Pte. Ltd. (GOKPL) mengisi bulan suci Ramadhan...