25.9 C
Manokwari
Rabu, Oktober 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Pemkab Teluk Bintuni Salurkan 59 Ekor Sapi Kurban

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni menyerahkan 59 ekor sapi kurban dalam rangka Lebaran Idul Adha 1445 H/2024 M. Penyerahan dilakukan Wakil Bupati Teluk Bintuni Matret Kokopbsecara simbolis di Masjid Akbar Al-Mutaqin Kampung Lama, Distrik Bintuni, Minggu (16/6/2024).

    Selain 59 ekor sapi kurban dari Pemkab Teluk Bintuni, 1 ekor sapi lainnya juga disumbang oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat.

    Baca juga:  Peredaran Miras Subur di Bintuni, Tokoh Adat Angkat Bicara

    “Penyerahan berjalan lancar tanpa kendala, menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada umat muslim yang merayakan Idul Adha di Teluk Bintuni,” ujar Matret.

    Matret menyampaikan harapannya agar pemotongan hewan kurban yang akan dilaksanakan, Senin (17/6/2024), dapat memberikan manfaat bagi penerima sesuai dengan ajaran yang terdapat dalam Al-Qur’an.

    Baca juga:  Masjid At-Taqwa Kampung Argosigemerai Kurban 13 Ekor Sapi dan 1 Kambing

    Sementara itu panitia pendistribusian Kurban, Saiful Adha mengatakan pendistribusian hewan kurban sudah dilakukan sejak hari Sabtu (15/6/2024). Hewan kurban disalurkan ke sejumlah masjid.

    Baca juga:  Seleksi Komisioner KPU Mansel Dipertanyakan, Zulfitra Dicoret-Muncul Pengganti Baru

    Di antaranya di Distrik Manimeri 6 ekor sapi, Distrik Bintuni Timur 6 ekor, Distrik Bintuni, Tuhiba, dan sejumlah distrik di wilayah pesisir, Kamundan, Weriagar, Taroi, tomu, dan Arandai, Distrik Sumuri 6 ekor, Aroba 2 ekor, Babo 2 ekor dan Kaitaro 3 ekor. Totalnya 59 ekor sapi dan 1 ekor sapi berasal dari pemprov. (LP5/red)

    Latest articles

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di Papua Barat. Papua Barat dinilai telah memenuhi kriteria dari sisi...

    More like this

    Papua Barat Segera Miliki Tenaga Sertifikasi Pengawas Benih

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Pemerintah pusat akan melakukan sertifikasi bagi tenaga pengawas benih tanaman perkebunan di...

    Kampanye Akbar di Wosi, Hermus: Wosi Wajib HERO Menang

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pasangan Calon Kepala Daerah Manokwari Hermus Indou-Mugiyono (HERO) menggelar kampanye dengan menyapa...

    Tim Puslitbang Polri Lakukan Penelitian di Polresta Manokwari untuk Meningkatkan Kepercayaan Publik

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Polresta Manokwari menerima kunjungan Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri pada...