28.3 C
Manokwari
Kamis, April 18, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    Pemilik Hak Ulayat Dukung Penataan Kawasan Borasi, Bupati Manokwari Apresiasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Rencana Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manokwari menata kawasan Borasi menjadi ruang terbuka publik di pusat Kota Manokwari mendapat dukungan, baik dari masyarakat maupun pemilik hak ulayat.

    Bupati Manokwari, Hermus Indou, pun memberikan apresiasi kepada pemilik bangunan, terkhusus lagi kepada pemilik objek tanah di kawasan yang terkena dampak pembangunan ruang terbuka publik Borasi.

    Baca juga:  Polresta Manokwari Kerahkan 182 Personel Amankan Kedatangan Kapolri-Panglima TNI

    “Pembangunan ini merupakan upaya untuk mengubah wajah Manokwari sebagai ibu kota provinsi dan juga pusat peradaban di tanah Papua,” kata Hermus dalam pertemuan dengan masyarakat dan pemilik hak ulayat di Ruang Sasana Karya Kantor Bupati Manokwari, Rabu (10/8/2022).

    Baca juga:  IWSS Manokwari Jadi Mitra Pemda Dalam Pembangunan

    Hermus berharap masyarakat dan pihak swasta mendukung penuh pembangunan ruang terbuka publik Borasi. Sesuai rencana, pembangunan mulai dilakukan pada 2023 nanti.

    Hermus pun meminta masyarakat dan pemilik bangunan agar mengosongkan lokasi sebelum pembangunan dimulai. “Kesempatan yang diberikan pemerintah kepada masyarakat untuk mengosongkan lokasi sampai bulan Oktober 2022. Pemerintah akan mengganti rugi kepada pemilik asalkan siap mendukung program pembangunan,” beber Hermus.

    Baca juga:  Usulan Pemekaran Distrik, DPRD Manokwari Minta Pemkab Jeli dan Selektif

    Saat pembangunnya nanti selesai, ruang terbuka publik Borasi diharapkan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat. Selain itu, membuka peluang ekonomi pada kawasan sekitar. (LP8/Red)

    Latest articles

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa kelas 12 disejumlah sekolah Kamis (18/4/2024). "Hari ini saya melihat langsung...

    More like this

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa...

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...

    Forkoda PP DOB Minta Calon Kepala Daerah di Tanah Papua Wajib Tes DNA

    JAKARTA, linkpapua.com - Ketua Forum Komunikasi Daerah untuk Percepatan Pembentukan Daerah Otonomi Baru (Forkoda...