Kamis, Oktober 5, 2023
28.3 C
Manokwari
28.3 C
Manokwari
Kamis, Oktober 5, 2023

Dibuka Hermus, Lomba Yospan Meriahkan HUT Kemerdekaan RI di Manokwari Timur

MANOKWARI, LinkPapua.comBupati Manokwari, Hermus Indou, membuka lomba Yosim Pancar (Yospan) Karang Taruna Kelurahan Pasir Putih, Distrik Manokwari Timur, Selasa (15/8/2023) sore.

Lomba Yospan semarak hari ulang tahun (HUT) ke-78 kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ini diikuti 15 grup Yospan se-Distrik Manokwari Timur.

Hermus mengatakan, Karang Taruna menjadi organisasi pemuda produktif dan juga aktif membina pemuda serta menjadi garda terdepan mitra pemerintah dalam membangun daerah.

“Lomba Yospan hari ini membuktikan bahwa orang-orang Papua sangat kaya akan budaya sehingga harus dikembangkan dan dilestarikan yang dapat diwariskan secara turun-temurun kepada generasi muda,” ujarnya.

Baca juga:  Bupati Manokwari Serahkan Satu Unit Damkar untuk Satpol PP

Yospan, kata Hermsu, menjadi tari pergaulan, tari budaya orang asli Papua (OAP), yang harus dilestarikan sejak dini.

Baca juga:  Bupati Manokwari Minta Seluruh OPD Tingkatkan Penyerapan DAK Fisik

Ia juga menyerukan agar generasi muda melakukan hal-hal positif agar terhindar pengaruh negatif, seperti penyakit sosial, antara lain miras, seks bebas, obat-obatan terlarang, dan lainnya. (LP3/Red)

Latest news
Related news

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here