27 C
Manokwari
Senin, April 29, 2024
27 C
Manokwari
More

    Gubernur: Pemerintah Selalu Hadir Dukung Percepatan Pembangunan Keagamaan

    Published on

    BINTUNI,Linkpapuabarat.com-Pemerintah Provinsi  Papua Barat akan selalu hadir bersama warga jemaat dalam rangka mendukung pembangunan dan pembinaan keagamaan. Pemerintah sebagai wakil Tuhan di bumi yang bertanggung jawab atas kesejahteraan masyarakatnya termasuk warga jemaat.

    Hal ini disampaikan Gubernur Papua Barat Drs Dominggus Mandacan saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung sekolah Minggu jemaat Via dolorosa, Jumat (5/3/21).

    Baca juga:  Anggaran Lambat Kucur, Sekretaris DPR PB Tetap Agendakan Kunker ke Daerah

    Peletakan batu pertama dilaksanakan gubernur usai ibadah di Gereja Via Dolorosa yang lama.

    Dalam sambutannya, Dominggus Mandacan mengatakan gedung sekolah minggu yang akan didirikan nanti merupakan wadah untuk membentuk persekutuan kesaksian dan pelayanan kasih yang mempunyai peran penting dalam membina mental dan spiritual pemuda-pemudi dalam mewujudkan visi sekolah Alkitab.

    Baca juga:  BMP2I Papua Barat Dukung Inisiatif Siwo PWI dalam Pengembangan Olahraga

    “Semoga Tuhan memberkati panitia pembangunan dan semua pihak yang terlibat gedung sekolah jemaat Via Dolorosa dibangun selesai tepat pada waktunya,” kata Gubernur.

    Dirinya berharap seluruh jemaat juga ikut mendukung penyelesaian pembangunan gedung sekolah Minggu ini.

    Baca juga:  Mugiono Soal Pergub Protokol Kesehatan: Jangan Hanya Hukuman, Yang Taat Perlu Diberi Reward

    “Jemaat selalu bersatu untuk menyelesaikan pekerjaan pembangunan gedung ini yang bertujuan untuk pelayanan jemaat,” lanjut Gubernur.

    Wakil Bupati Matret Kokop SH, yang juga hadir mengajak semua warga jemaat sama-sama membangun kemajuan pelayanan generasi muda menjadi manusia yang Religius. (LPB5/red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    Tekan Stunting, Pemprov Papua Barat Salurkan Sembako untuk Tambahan Gizi Balita

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemprov Papua Barat bersama Tim Satgas PPKES berkunjung ke Puskesmas Sangeng, Manokwari,...

    Hadapi Pilkada, Gerindra Papua Barat akan Survei dan Seleksi Internal Bakal Calon

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten , Kota dan Propinsi, DPD Partai Gerakan...

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...