26.3 C
Manokwari
Minggu, November 24, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Mengapa Tak Ada Lulusan Perempuan di P2TIM Teluk Bintuni?

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com- Pusat Pelatihan Teknik Industri dan Migas (P2TIM) Kabupaten Teluk Bintuni telah melahirkan banyak tenaga kerja siap pakai. Namun, hingga lulusan angkatan VIII, belum ada satu pun siswa perempuan.

    Terkait hal ini, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, dan Keluarga Berencana Teluk Bintuni, J. Jane M. Fimbay, mengungkapkan pihaknya sebenarnya sejak angkatan II telah mengusulkan ke instansi terkait agar ada perekrutan siswa perempuan di P2TIM.

    “Saya sangat setuju dengan program pemerintah dalam menyiapkan tenaga kerja di bidang migas, tapi yang saya sayangkan itu tidak ada keberpihakan kepada perempuan. Pada saat angkatan II saya pernah bilang kenapa tidak ada perempuan,” kata Jane saat ditemui usai menyaksikan wisuda siswa P2TIM Angkatan VIII, di GSG, Kota Bintuni, Selasa (31/8/2021).

    Baca juga:  Kasus Stunting di Bintuni Mulai Menurun, Ali Baham Dorong Program Jangka Panjang

    Salah satu alasan belum adanya siswa perempuan di P2TIM karena belum ada tempat tinggal atau asrama untuk mereka. Namun, kata Jane, perihal itu sebenarnya bisa dicarikan solusi.

    “Mungkin solusinya setiap angkatan ada 5 sampai 10 orang untuk perekrutan perempuan, sampai sekarang angkatan VIII itu tidak ada perempuan,” ucapnya.

    Baca juga:  Guru Kontrak Bintuni: Kami Lapar, Jangan Tahan Upah Kami

    Jane juga pernah menyampaikan agar pihak Dinas Peridagkop dan UMKM yang mengelola anggaran P2TIM bisa menyiapkan satu unit rumah untuk dijadikan asrama sementara siswa perempuan.

    “Jadi saya lihat tidak ada keberpihakan terhadap perempuan dalam menyiapkan tenaga kerja di bidang migas ini,” tegasnya.

    Jane berharap, angkatan-angkatan berikutnya harus sudah ada perempuan-perempuan asli Teluk Bintuni yang diberdayakan dalam penyiapan sumber daya manusia di bidang industri dan migas.

    Sementara itu, Kepala Dinas Perindagkop dan UMKM Teluk Bintuni, Julius Bandi, mengatakan perekrutan siswa perempuan baru akan dilakukan untuk angkatan x nanti.

    Baca juga:  Musda IV DPD Golkar Teluk Bintuni, LJ: Presiden, Gubernur, dan Bupati Harus dari Golkar

    “Nanti kita minta petunjuk ke Pak Bupati, berapa jumlah yang akan direkrut, Apakah dari 100 siswa, perempuan 50 laki-laki 50, atau seperti apa nanti, tapi kami akan laksanakan sesuai petunjuk Bupati,” ujarnya.

    Terkait asrama bagi siswa perempuan, Bandi mengungkapkan telah ada bangunan asrama yang saat ini yang sedang dibangun. Diperkirakan bangunan asrama bantuan Pemerintah Provinsi Papua Barat itu bisa dipakai pada siswa angkatan X. (LP5/red)

    Latest articles

    Diujung Masa Kampanye Pilkada, HERO Terima Sejumlah Aspirasi Warga Amban ...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Beberapa jam jelang masa tenang kampanye pilkada serentak tahun 2024, Hermus Indou-Mugiyono menggelar kampanye di kelurahan Amban pada Sabtu (23/11/2024). Dalam kesempatan...

    More like this

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...

    Dorong Partisipasi Pemilih di Pilkada, KPU Teluk Bintuni Gelar Jalan Santai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar kegiatan jalan santai...

    Asisten I Pemprov PB Wanti-wanti ASN: Tetap Netral, Kita Diawasi Bawaslu  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Asisten I Pemprov Papua Barat Syors Alberth Ortisanz Marini memimpin apel gabungan...