27.9 C
Manokwari
Jumat, Maret 21, 2025
27.9 C
Manokwari
More

    Nataniel: Sebagai Warga Negara Wajib Mengamankan Keputusan Presiden

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sekretaris Daerah Provinsi Papua Barat, Nataniel D Mandacan mengaku siap mendukung Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw. Sebagai warga negara yang taat hukum sekaligus aparatur negara, ia siap bekerja maksimal mendampingi pemerintahan yang sah selama kurun waktu satu tahun masa jabatan penjabat gubernur, sebelum diperpanjang lagi dinilai dari hasil kinerja Pj Gubernur.

    “Tadi sudah pelantikan Bapak Paulus Waterpauw sebagai penjabat gubernur Papua Barat pada masa satu tahun, setelah itu diperpanjang lagi, dinilai dari hasil kinerjanya. Apakah diperpanjang atau diganti itu masalah nanti. Tapi sebagai warga negara yang baik, kita wajib mengamankan keputusan presiden,” ujarnya kepada Linkpapua.com melalui saluran telepon, Kamis (12/5/2022) usai menghadiri pelantikan.

    Baca juga:  Mohamad Lakotani : Flobamora Sudah Berkontribusi bagi Papua Barat 

    Bahkan dia mengaku siap menyambut, Paulus Waterpauw yang telah dilantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian di Kantor Kemendagri, Jakarta Pusat.

    Baca juga:  Akses Jalan Menuju Kantor Gubernur PB Sudah Buka

    “Dengan adanya pelantikan tadi, kita siap menyambut beliau (Paulus Waterpauw) di Papua Barat untuk memimpin Papua Barat,” ucapnya.

    Nataniel pun menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendorong dan mendukung dirinya sebagai Pj gubernur Papua Barat. Setelah tiba di Manokwari, ia mengaku akan mengumpulkan masyarakat dan menyampaikan langsung ungkapan terima kasihnya.

    Baca juga:  Ahmad Kuddus Gelar Silaturahmi dan Komitmen Perjuangkan Aspirasi Warga Warpramasi

    Terkait aksi demo sebagian bentuk penolakan Pj Gubernur yang dilakukan sekelompok warga di Manokwari, Nataniel mengaku suatu hal yang wajar dan tidak berlebihan. Menurutnya setiap warga negara berhak menyampaikan aspirasi mereka serta dukungan terhadap salah satu figur yang dinilai pantas memimpin di Papua Barat. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kristofel mendukung Kepemimpinan Andi Salabay sebagai Ketua DPW PSI Papua Barat...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada Selasa, tanggal 18 Maret 2025 Andi Salabay yang adalah Wakil Bupati Kabupaten Pegaf secara resmi ditunjuk sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah...

    More like this

    Kristofel mendukung Kepemimpinan Andi Salabay sebagai Ketua DPW PSI Papua Barat yang Baru

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada Selasa, tanggal 18 Maret 2025 Andi Salabay yang adalah Wakil Bupati...

    Safari Ramadhan, DPD BKPRMI Manokwari sambangi Warga Binaan di Lapas Perempuan

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam momentum safari Ramadhan, DPD Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI)...

    Polda Papua Barat Siap Amankan Perayaan Idul Fitri 1446 H

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Jhonny Eddizon Isir memimpin apel gelar pasukan...