27.8 C
Manokwari
Selasa, April 22, 2025
27.8 C
Manokwari
More

    Jelang Pelantikan Pj Gubernur PB, Warga Manokwari Tutup Akses Perkantoran

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Puluhan massa dari Masyarakat Manokwari Raya kembali menutup akses masuk perkantoran Gubernur Papua Barat, Rabu (11/5/2022). Aksi ini sebagai bentuk dukungan kepada Nataniel D Mandacan sebagai calon penjabat Gubernur Papua Barat.

    Baca juga:  Soroti Proses Lelang, ini Warning Keras Sekda Nataniel ke OPD

    Koordinator aksi Joni Saiba mengatakan masyarakat Manokwari Raya mendukung Nataniel Mandacan sebagai penjabat
    Gubernur Papua Barat.

    “Dia (Nataniel D. Mandacan) merupakan tokoh pemekaran Irian Jaya Barat. Dia pantas dilantik sebagai penjabat gubernur. Kami akan melakukan aksi lanjutan jika beliau tak dilantik,” ungkapnya kepada wartawan.

    Baca juga:  Hanya 4 Hari, TNI-Polri Selesaikan Pembangunan 2 Jembatan di Kampung Fakario

    Besok dijadwalkan undangan pelantikan penjabat Gubernur Papua Barat di Mendagri. Belum diketahui, dari 4 calon siapakah yang akan dilantik.

    “Ini bentuk dukungan kepada Nataniel Mandacan. Selain kantor gubernur, maka pusat ekonomi (bandara, pelabuhan dan perbankan) akan kita kasih lumpuh jika Pak Nataniel tidak dilantik. Palang di kantor gubernur tetap sampai jam 12 besok,” tandasnya.(LP9/Red)

    Latest articles

    IMEKKO Kota Sorong Tegas Tolak Kelompok Pendukung Papua Merdeka

    0
    SORONG, Linkpapua.com-Ketua ikatan Inanwatan, Metamani, Kais dan Kokoda (IMEKKO) Kota Sorong, Papua Barat Daya, H. Ibrahim Wugaje, menyatakan sikap tegas menolak keberadaan kelompok atau...

    More like this

    IMEKKO Kota Sorong Tegas Tolak Kelompok Pendukung Papua Merdeka

    SORONG, Linkpapua.com-Ketua ikatan Inanwatan, Metamani, Kais dan Kokoda (IMEKKO) Kota Sorong, Papua Barat Daya,...

    Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Vatikan Umumkan Duka Mendalam

    VATIKAN CITY, LinkPapua.com - Dunia Katolik berduka. Vatikan secara resmi mengumumkan wafatnya Paus Fransiskus...

    Orgenes Wonggor: Pembangunan Kantor DPR dan MRP Papua Barat Wajib Direalisasikan 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Ketua DPR Papua Barat, Orgenes Wonggor, menegaskan bahwa pembangunan kantor baru...