28.6 C
Manokwari
Kamis, April 25, 2024
28.6 C
Manokwari
More

    Inspektorat: Laporan LHKPN Anggota DPRD Mansel Terbaik di Papua Barat

    Published on

    MANSEL, Linkpapuabarat.com – Tingkat kepatuhan anggota DPRD Manokwari Selatan dalam menyampaikan LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara) mencapai 100%. Pencapaian ini tercatat sebagai yang pertama dan terbaik di Papua Barat.

    Hal ini disampaikan Kepala Inspektorat Manokwari Selatan Achmad Daryus Sjukur kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin (15/3).

    Baca juga:  Komisi V Puji Jalan Mulus di Manokwari Selatan

    “Untuk legislatif, kita sudah 100 persen per 12 Maret lalu, tentunya kita sangat mengapresiasi bapak-bapak kita di DPRD atas tingkat kepatuhan mereka dalam melaporkan harta kekayaan,” jelas Daryus.

    Menurut Daryus, Mansel merupakan satu-satunya lembaga legislatif di Papua Barat yang LHKPN-nya sudah di angka100 persen. Sementara untuk kalangan eksekutif, Daryus juga mengklaim Mansel memiliki tingkat kepatuhan LHKPN tertinggi di Papua Barat.

    Baca juga:  Operasi Pengamanan Ibadah Paskah Selesai, Kapolres Mansel: Kondusif

    Dari 266 wajib lapor, tersisa dua orang yang belum melaporkannya. Pihaknya mengaku optimistis, Manokwari Selatan akan mencapai tingkat kepatuhan 100 persen dalam waktu dekat.

    Disampaikan juga bahwa wajib lapor harta kekayaan di lingkungan pemerintah Kabupaten Manokwari Selatan dimulai dari pejabat eselon II hingga pejabat eselon IV. Ini dinilai sangat progresif. Karena di beberapa daerah bahkan hanya mewajibkan pejabat eselon II.

    Baca juga:  Hasil Pertanian Warga di Mansel Kesulitan Transportasi, Semi Iryo Siapkan Angkutan Khusus

    “Dengan target 100 persen untuk tahun 2021 maka ini merupakan tahun ke 3 kita mencapai tingkat kepatuhan 100 persen secara berturut-turut,” imbuh Daryus. (LPB6/red)

    Latest articles

    Gabungan Mahasiswa Sorong Raya Galang Donasi untuk Korban Longsor Toraja

    0
    SORONG, Linkpapua.com - Gabungan mahasiswa se-Sorong Raya melakukan penggalangan donasi untuk korban longsor di Tana Toraja. Aksi kemanusiaan ini berlangsung akhir pekan lalu di...

    More like this

    Longsor di Distrik Tahota, Kapolres Mansel Pimpin Evakuasi Material yang Tutup Badan Jalan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Longsor terjadi di Kampung Yarmatun, Distrik Tahota, Kabupaten Manokwari Selatan, Minggu (14/4/2024)....

    Pengelola Tambang Gajian C Diminta Terlibat dalam Normalisasi Kali Mati

    MANSEL linkpapua.com- Tokoh pemuda Kampung Tobou, Manokwari Selatan, Jefri Mandacan berharap pemerintah memastikan pembangunan...

    Cuaca Ekstrem Berlanjut, Markus Waran Ingatkan Potensi Banjir-Longsor

    MANSEL,Linkpapua.com- Cuaca ekstrem diprediksi masih akan menyelimuti wilayah Manokwari Selatan dalam beberapa pekan ke...