27.8 C
Manokwari
Kamis, Juli 3, 2025
27.8 C
Manokwari
More

    Bupati Mansel Bantah Ada Tambahan 116 CPNS: Itu Cuma Isu

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Selatan Markus Waran membantah ada penambahan 116 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Mansel pada formasi 2018. Ia menyebut isu itu diembuskan segelintir orang yang tak bertanggung jawab.

    “Ini kan isu, jangan ada yang mau mengambil kesempatan untuk tampil sebagai pahlawan kesiangan. Tidak ada itu penambahan sampai sekarang,” kata Markus.

    Baca juga:  Dinsos PPKB Mansel Gelar Pendataan Penyandang Disabilitas dan Usia Lanjut

    Markus menjelaskan, apabila ada tambahan CPNS bagi Pemerintah Kabupaten Manokwari Selatan dari formasi 2018, maka akan mengubah kesepakatan antara pemerintah pusat dengan seluruh kepala daerah di wilayah Papua Barat. Dalam kesepakatan itu ada ketetapan mengenai kuota 80 persen untuk OAP dan 20 persen untuk non OAP.

    “Karena itu saya minta kepada semua pihak agar tidak menjadikan isu ini untuk memanas-manaskan situasi,” pintanya.

    Baca juga:  Hari Pertama Berkantor, Bupati Waran Langsung Tinjau Lokasi Pembangunan Kantor Bupati

    Ia menjelaskan, selain melanggar kesepakatan, tambahan CPNS formasi 2018 sebanyak 116 ini juga dinilai akan mengganggu sistem keuangan pemerintah daerah dalam hal belanja pegawai. Sebab pemerintah daerah pada penyusunan anggaran tahun 2021 hanya mengalokasikan belanja pegawai CPNS sesuai dengan jumlah formasi yang diajukan sebelumnya. Yakni 845 CPNS.

    Baca juga:  Kondusif! Aktivitas Masyarakat Mansel Lancar Usai Dugaan Penembakan

    “Kalau ada tambahan lalu siapa yang nanti bayar mereka. Jadi kalaupun ada tentunya saya selaku bupati akan menolaknya. Untuk itu saya minta supaya jangan ada yang mau memanas-masai situasi dengan dasar isu yang belum resmi ini, jangan mau jadi pahlawan kesiangan, pemerintah daerah sendiri sudah tahu apa yang terbaik untuk masyarakat dan daerahnya” Tegasnya. (LP6/red)

    Latest articles

    Eks Asisten III Izaac Laukon Dimakamkan, Bupati Bintuni: Kita Kehilangan Sosok...

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyebut almarhum Izaac Laukon sebagai sosok teladan dalam birokrasi dan pribadi yang penuh pengabdian. Hal...

    More like this

    DPRK Mansel Desak Pemkab Segera Terbitkan Izin Operasi SPBU Ransiki

    MANSEL, LinkPapua.com - DPRK Manokwari Selatan (Mansel) mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) segera menerbitkan izin...

    Polres Mansel Musnahkan Miras di Hari Bhayangkara Ke-79, Pemkab Apresiasi

    MANSEL, LinkPapua.com - Polres Manokwari Selatan (Mansel) memusnahkan puluhan botol minuman keras (miras) berbagai...

    Dina Inyomusi Resmi Pimpin GOW Mansel, Dorong Perempuan Lebih Berdaya

    MANSEL, LinkPapua.com – Dina Jacqueline Inyomusi resmi dilantik sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW)...