26.5 C
Manokwari
Senin, Mei 6, 2024
26.5 C
Manokwari
More

    Golkar Papua Barat Rekomendasikan Waterpauw Jadi Calon Gubernur Pilkada 2024

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – DPD I Partai Golkar akan mengusung Paulus Waterpauw sebagai calon gubernur pada Pilkada Papua Barat 2024 mendatang. Ini merupakan keputusan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Golkar Papua Barat, Sabtu (14/10/2023), di Manokwari.

    Selain merekomendasikan Waterpauw, dalam putusan Rakerda-Rapimda yang dibacakan pimpinan sidang Annike Sabami, juga merekomendasikan para bakal calon kepala daerah tingkat kabupaten di Papua Barat serta calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres).

    Baca juga:  Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    “Rapimda Partai Golkar Papua Barat 2023 tentang rekomendasi bakal calon presiden-wakil presiden, gubernur-wakil gubernur, bupati-wakil bupati, yang diusung Golkar pada Pilpres dan Pilkada 2024. Rekomendasi bagi para calon yang diusung Golkar diberikan penugasan bagi pimpinan Golkar Papua Barat untuk disampaikan ke Ketua Umum (DPP) Partai Golkar (Airlangga Hartarto),”ujar Sabami.

    Dalam putusan Rakerda-Rapimda, capres-cawapres adalah Prabowo Subianto-Airlangga Hartarto; calon gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw; calon bupati Teluk Bintuni, Yohanes Manibuy; calon bupati Teluk Wondama, Ferry Auparay; calon bupati Pegunungan Arfak, Orgenes Wonggor; calon bupati Manokwai, Hermus Indou dan Hariyono May; calon bupati Manokwari Selatan, Orpa Nelce Dedaida, Bernard Mandacan, dan Apolos Mandosir; serta calon bupati Fakfak, Samaun Dahlan.

    Baca juga:  Kado HUT Kemerdekaan RI, Waterpauw Berikan Penghargaan Kabupaten Berhasil Tangani Stunting

    Plt. Ketua Golkar Papua Barat, Shamud Ngabalin, menyampaikan apa yang menjadi rekomendasi dalam Rakerda-Rapimda ini akan disampaikan kepada Ketua Umum Golkar.

    Baca juga:  3 Tersangka Aksi Anarkis di RSUD Kaimana akan Ajukan Pra Peradilan

    “Apa yang sudah menjadi hasil Rakerda-Rapimda Golkar Papua Barat kita sampaikan ke DPP melalui Wakil Ketua Pemenangan Pemilu untuk selanjutnya dapat diturunkan kebijakan sesuai hasil Rakerda- Rapimda ini,” ungkapnya.

    Wakil Ketua Golkar Bidang Pemenangan Pemilu, Ahmad Doli Kurnia, yang menerima rekomendasi tersebut untuk selanjutnya diserahkan kepada Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto, untuk menjadi kebijakan DPP. (LP3/Red)

    Latest articles

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola...

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To School di Kabupaten Fakfak, Sabtu (4/5/2024). Kegiatan ini digelar sebagai...

    More like this

    Sosialisasi B2SA di Fakfak, Pj Ketua PKK Papua Barat Tekankan Pola Hidup Sehat

    MANOKWARI, linkpapua.com- Tim Penggerak PKK Provinsi Papua Barat menggelar sosialisasi B2SA bertajuk Goes To...

    Kapolda Kunjungan Kerja Ke Polres Pegunungan Arfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Edizzon Isir, S.I.K., M.T.C.P melaksanakan kunjungan...

    Cabup dan Cawalkot di Papua Harus Persetujuan MRP, Tunggu Fatwa MA

    MANOKWARI, linkpapua.com- Asosiasi Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) menghasilkan dua rekomendasi dalam rapat koordinasi...