26.8 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
26.8 C
Manokwari
More

    Tak Punya Dokumen Kepemilikan, 4 Objek di Kawasan Bandara Manokwari Bakal Dieksekusi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com — Empat bangunan yang masuk dalam kawasan perencanaan pembangunan landasan pacu Bandara Manokwari bakal dieksekusi. Langkah ini diambil jika pemilik tidak bisa menunjukkan dokumen kepemilikan hingga batas waktu yang ditetapkan.

    “Pengadilan Negeri Manokwari telah menjadwalkan eksekusi terhadap empat objek bangunan tersebut,” ujar Asisten Bidang Tata Praja Pemkab Manokwari, Wanto, Jumat (13/05/2022).

    Baca juga:  Pemkab Manokwari Salurkan Bantuan Pendidikan untuk Mahasiswa dan Disabilitas

    Wanto menjelaskan, perencanaan pembangunan perpanjangan landasan pacu tersebut sebelumnya mengalami beberapa kendala. Salah satunya pembayaran ganti rugi lahan yang tidak dapat dilakukan karena warga yang mengaku sebagai pemilik bangunan tidak mampu menunjukkan dokumen asli kepemilikan.

    “Tanggal 18 Mei nanti Pengadilan Negeri Manokwari akan memanggil mereka, baik itu pemohon dan termohon. Kemudian tanggal 25 Mei, dijadwalkan untuk eksekusi karena sudah tidak ada lagi yang mengganjal. Artinya dari sisi hukum sudah clear atau sudah ikhlas semuanya,” kata Wanto.

    Baca juga:  Tiga Kabupaten di Papua Barat Terima Opini WTP dari BPK

    Jika sampai pada batas waktu eksekusi, maka empat bangunan rumah milik Andreas, Zakheus, Jukri Bakhri, dan Muchlis, akan dibongkar. Dengan demikian, rencana pembangunan perpanjangan landasan pacu bandara sepanjang 2.300 meter akan segera dilaksanakan.

    Baca juga:  Antisipasi Kebakaran, Pemkab Manokwari akan Bangun Bak Penampungan di Sejumlah Titik

    “Artinya pesawat berbadan besar sudah bisa masuk,” tambah Wanto.

    Dikatakan, pembangunan akan dilakukan secara pararel karena dananya juga sudah disiapkan.

    “Untuk pembangunan bandara itu tidak seperti pembangunan jalan raya yang hanya ditimbun. Tetapi pembangunan bandara ini harus lebih ekstra hati-hati,” tutup Wanto. (LP8/red)

    Latest articles

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) untuk mendaftarkan diri dalam menghadapi pilkada November...

    More like this

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai...

    NPHD Diteken, Anggaran Pengamanan Pilkada Papua Barat Rp75 Miliar

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere bersama Kapolda Papua Barat Irjen...

    Selama Maret 2024, Hunian Hotel di Papua Barat dan Papua Barat Daya Alami Peningkatan  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat Merry dalam releasenya Kamis (2/5/2024)...