27.5 C
Manokwari
Kamis, Mei 9, 2024
27.5 C
Manokwari
More

    Dinkes Papua Barat Gelar BIAS di Bintuni, Hari Pertama Sasar 3 Sekolah

    Published on

    TELUK BINTUNI, Linkpapua.com– Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Papua Barat menggelar program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di Kabupaten Teluk Bintuni, Rabu (22/11/2023). Program ini menyasar siswa sekolah dasar (SD).

    Di hari pertama imunisasi, tim mengunjungi 3 sekolah, yaitu SD Inpres Manimeri SP 3, SD YPK Rafidin Muturi dan SD Inpres Manimeri SP 2.

    Kordinator Tim Dinkes Papua Barat yang melaksanakan program imunisasi di Teluk Bintuni, Noviska Rumabar menyampaikan, program ini rutin digelar setiap tahunnya sebagai upaya membentuk generasi muda yang unggul secara pendidikan dan sehat secara kesehatan.

    Baca juga:  551 Personel Polda Papua Barat Naik Pangkat, 4 Jadi Kombes

    “ImunisasI ini untuk memberikan perlindungan kekebalan terhadap anak-anak agar tidak mudah terserang penyakit difteri dan tetanus. Imunisasi diberikan bagi siswa kelas 1, kelas 2 dan kelas 5,” ungkap dia.

    Baca juga:  Pius Lustrilanang Resmi Sandang Guru Besar, Waterpauw: Selamat, Prof

    Dikatakan Noviska, setiap anak usia sekolah harus dipastikan memiliki riwayat imunisasi rutin lengkap. Setelah imunisasi dasar lengkap baru masuk ke imunisasi Bias.

    Sementara itu, Kepala Sekolah SD YPK Rafidin Sonya Serimbe mengatakan mendukung penuh program BIAS tersebut.

    “Kita bersyukur teman-teman Dinas melaksanakan imunisasi di sekolah kita ini. Karena imunisasi ini sangat baik bagi siswa untuk kesehatannya. Orang tua siswa juga mendukung anaknya mendapat imunisasi,” ungkapnya.

    Baca juga:  Pj Gubernur Papua Barat: APBD 2024 Harus Ketuk Palu sebelum Desember

    Dalam vaksinasi, Dinkes Papua Barat melibatkan Dinkes Teluk Bintuni dan puskesmas setempat. Dari data
    SD Inpres SP 3 Manimeri berjumlah 34 siswa, SD YPK Rafidin Muturi berjumlah 32 siswa dan SD Inpres SP 2 Manimeri berjumlah 64 siswa.(LP3/Red)

    Latest articles

    Syahruddin Makki Diminta Menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Warga Pasuruan Jawa Timur yang domisili di Kabupaten Manokwari menyatakan dukungan kepada Syahrudin Makki tokoh Sulawesi Selatan untuk mencalonkan diri sebagai Calon Wakil...

    More like this

    Syahruddin Makki Diminta Menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari 

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Warga Pasuruan Jawa Timur yang domisili di Kabupaten Manokwari menyatakan dukungan kepada Syahrudin...

    Paul Finsen Mayor Dukung Septinus Lobat Jadi Calon Wali Kota Sorong

    SORONG, Linkpapua.com-Anggota DPD RI terpilih periode 2024-2029 Dapil Papua Barat Daya, Paul Finsen Mayor,...

    Musrembang RKPD Bintuni, Konsolidasi Rencana Pembangunan 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemkab Teluk Bintuni melalui Bappelitbangda Teluk Bintuni menggelar Musrembang RKPD...