27.8 C
Manokwari
Rabu, Mei 15, 2024
27.8 C
Manokwari
More

    Direktur : 29 Nakes RSUD Manokwari terpapar COVID-19

    Published on

    Manokwari- Direktur Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum (BLUD-RSU) Manokwari, dr Yodi Kairupan menyebutkan bahwa, tenaga kesehatan yang terpapar COVID-19 di rumah sakit tersebut sebanyak 29 orang.

    “29 nakes ini tersebar di sejumlah layanan rumah sakit tersebut. Untuk mencegah penularan makan kami tutup sementara seluruh pelayanan,” kata Yodi, Jumat (2/10).

    Ia mengutarakan, saat ini tim survelen Satuan Tugas COVID-19 rumah sakit sedang menelusuri riwayat kontak para tenaga kesehatan yang terkonfirmasi positif tersebut.

    Baca juga:  Musa Mambrasar, Tolak Banyak Tawaran Kerja Demi Jadi Advokat

    “Kami lakukan tracing untuk tenaga medis di rumah sakit juga keluarga dari nakes yang terpapar. Tim survelen masih berjalan kami belum terima laporan hasilnya,” ucap Yodi.

    Selain mengoptimalkan proses penelusuran, penutupan layanan dilakukan untuk proses sterilasasi ruangan.

    “Kita tutup selama lima hari dari tanggal 2 hingga 6 Oktober. Tanggal 7 kami sudah buka kembali,” ucap Yodi lagi.

    Baca juga:  Sulit Dapatkan BBM untuk Melaut, Nelayan "Curhat" ke DPRD Manokwari

    Ia mengutarakan, nakes yang terkonfirmasi positif di rumah sakit tersebut seluruhnya perawat. Sejauh ini tidak ada satu pun dokter RSU Manokwari yang tertular.

    “Sejak diketahui positif, mereka semua menjalani isolasi di rumah sakit. Mereka sangat sadar, tidak mau keluarga atau kerabatnya ikut tertular sehingga memilih untuk isolasi di rumah sakit. Meskipun demikian, tracing untuk keluarga tetap kita lakukan,” ujarnya menjelaskan.

    Baca juga:  Soal Laka Maut di Pegaf: Para Korban Hendak ke Manokwari Rayakan Paskah

    Yodi menyebutkan bahwa, kondisi kesehatan para nekas yang terpapar COVID-19 itu saat ini cukup bagus. Mereka masuk kategori pasien tanpa gejala.

    “Secara klinis kondisi kesehatan meraka bagus, tidak ada yang mengalami gejala. Mudah-mudahan bisa segera sembuh dan kembali bekerja seperti biasa,” kata dia pula. (LPB1/red)

    Latest articles

    IPA Convex 2024, Menteri ESDM Tekankan Pentingnya Ketahanan Energi di Hulu...

    0
    JAKARTA, Linkpapua.com- Kebutuhan energi yang terus meningkat mendorong industri hulu migas untuk mengamankan pasokan energi. Untuk itu, eksplorasi migas akan semakin digenjot demi mencapai...

    More like this

    Ketua REI PB-PBD: Perkembangan Perumahan Menjanjikan, Permintaan Meningkat

    MANOKWARI,LinkPapua.com - Ketua DPD REI Papua Barat dan Papua Barat Daya (PB-PBD), Julius Lois,...

    Pemprov Papua Barat Luncurkan Maskot Pesparawi Nasional XIV 2025

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Ppua Barat, Yacob Fonataba, mewakili Pj...

    KPU Manokwari Kembalikan Berkas Dukungan Bapaslon Perseorangan Rahman Mansim-Rudolf Rumbino

    MANOKWARI, LinkPapua.com - KPU Kabupaten Manokwari, Papua Barat, mengembalikan berkas dukungan bakal pasangan calon...