27.6 C
Manokwari
Senin, Desember 2, 2024
27.6 C
Manokwari
More

    Momentum Hari Guru, Imam Muslih Sebut Pentingnya Kontribusi Guru

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Memperingati Hari Guru Nasional 25 November, anggota DPR P Papua Barat Imam Muslih mengungkapkan ini merupakan momentum mengingat kembali peran dan kontribusi profesi guru bagi kehidupan setiap insan manusia.

    “Kemajuan kesuksesan dan kejayaan peradaban manusia yang pasti di mulai dari pendidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi, di mana seorang pendidik atau guru berperan di dalamnya,”ujar Imam Senin (25/11/2024).

    Baca juga:  Perekaman KTP-el Papua Barat Rendah, Banyak OAP Terancam Tak Memilih di Pemilu 2024

    Politisi PKS itu memberikan penghormatan, apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya bagi profesi sebagai guru.

    “Kita berharap para guru tetap bersemangat, berkomitmen dan berdedikasi dalam perannya, ditengah tantangan perubahan zaman yang berdampak pada perubahan perilaku, standar hukum, moral dan etika,”ungkapnya.

    Baca juga:  Dinanti Setumpuk Aspirasi, Besok DPR PB Mulai Reses

    Imam berharap guru mendapatkan penghargaan yang layak dan memadai baik dari sisi materi maupun non materi. Dalam arti materi dari pemerintah dengan gaji dan tunjungan serta non materi dari lingkungan masyarakat melalui rasa hormat dan penghargaan lainnya.

    Baca juga:  Maraton Reses ke Sejumlah Distrik, Mugiyono Bagikan Bama dan Multivitamin

    “Selamat hari guru, semoga hari esok lebih baik dari hari ini. Semoga pengabdianmu menjadikanmu mulia di mata Tuhan YME dan menjadi terhormat di mata manusia,”tutupnya.(LP3/Red)

    Latest articles

    Sah! Orgenes Wonggor Kembali Terpilih jadi Ketua DPR Papua Barat

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Orgenes Wonggor kembali terpilih menjadi Ketua DPR Papua Barat periode 2024-2029. Pelantikan dan pengambilan sumpah politisi senior Partai Golkar ini digelar dalam...

    More like this

    Sah! Orgenes Wonggor Kembali Terpilih jadi Ketua DPR Papua Barat

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Orgenes Wonggor kembali terpilih menjadi Ketua DPR Papua Barat periode 2024-2029. Pelantikan...

    Cegah Penyimpangan, Bupati Matret Minta OPD tak Melenceng dari SHS 2025

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni menyosialisasikan standar harga satuan (SHS) yang akan dipakai...

    Anggota MPR-DPR RI Cheroline Makalew dan Rektor UNCRI Sosialisasikan 4 Pilar di Manokwari

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Anggota MPR/DPR RI Fraksi NasDem Dapil Papua Barat Cheroline Chrisye Makalew menggelar...