28.4 C
Manokwari
Jumat, Maret 29, 2024
28.4 C
Manokwari
More

    Lagi, Matret Kokop Ingatkan Tanggung Jawab ASN Melayani Rakyat

    Published on

    BINTUNI, Linkpapuabarat.com – Wakil Bupati Teluk Bintuni Matret Kokop mengingatkan kembali peran dan tanggung jawab ASN dalam melayani rakyat. Kata Wabup, sesulit apapun situasinya, sebagai abdi negara, pelayanan harus tetap dijalankan.

    “Tanggung jawab kita sebagai aparatur sipil negara untuk memberikan pelayanan serta informasi kepada masyarakat. Sesulit apapun harus dijalankan,” kata Wabup saat memimpin apel gabungan di Halaman kantor Bupati Teluk Bintuni, Senin (22/3/2021)

    Baca juga:  Hadiri 'Makan Patita' Keluarga Maluku, Kasihiw: Kita Semua Basudara

    Apel gabungan diikuti sekda, asisten, staf ahli bupati, sekwan, pejabat esolon III, IV dan seluruh pimpinan OPD beserta staf.

    Wabup menyampaikan, masih ada beberapa problem administrasi yang harus dituntaskan oleh OPD. Mulai dari masalah tata kelola keuangan hingga sistem pengangkatan honorer dan penggajiannya.

    “Yang masih menjadi tanda bagi saya hasil laporan BPK RI coba ditindaklanjuti, kalau memang belum tolong diselesaikan,” kata Wabup.

    Baca juga:  Lepas Kompol Isaac Koko Hasio, Ini Pesan Kapolres Teluk Bintuni

    Ia meminta persoalan sekecil apapun agar sama-sama dihadapi serta diselesaikan dengan baik. Dalam memberikan informasi kepada masyarakat dilakukan sesuai protap kerja ASN.

    “Mari sama-sama kita kerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pada hari Jumat saya sudah melayani masyarakat 200 lebih, agar kita semua memberikan pelayanan yang baik terhadap masyarakat,” ujar Wabup.

    Terkait pengelolaan keuangan, sudah menjadi hak mutlak bagi ASN untuk menerima gaji. Sedangkan honorer harus berdasarkan keputusan gubernur dan bupati.

    Baca juga:  Imbau Masyarakat Serahkan Senpi, Kapolres Bintuni: Tidak Boleh Jadi Mas Kawin

    Ini merujuk pada aturan dari pusat. Sehingga semua harus patuh pada regulasi itu demi terciptanya tata kelola keuangan yang akuntabel.

    Soal honorer ini, ke depan kata Wabup, akan dilakukan penertiban di setiap dinas. Begitu juga soal kinerja pelayanan akan dikakukan pengawasan agar berjalan baik.

    “Kita sama-sama bekerja untuk membangun daerah Kabupaten Teluk Bintuni,” pungkas Wabup. (LPB5/red)

    Latest articles

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus sewa gedung DPRD Teluk Bintuni. Kedua tersangka yakni MP yang...

    MUI Papua Barat Keluarkan Imbauan Untuk LDII

    More like this

    KPA dan Kabag Keuangan DPRD Bintuni Ditetapkan Tersangka, Langsung Ditahan

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Teluk Bintuni menetapkan dua tersangka dalam kasus...

    Satreskrim Polres Teluk Bintuni Salurkan Sembako di Yayasan Panti Asuhan Muhammadiyah

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Jajaran Satreskrim Polres Teluk Bintuni melakukan anjangsana dengan membagikan sejumlah bahan pokok...

    Kapolres Teluk Bintuni: Jika Terbukti Bersalah, FNE Bisa PTDH

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com - Kapolres Teluk Bintuni AKBP Choiruddin Wachid merespons penetapan tersangka FNE, seorang...