25.9 C
Manokwari
Sabtu, November 23, 2024
25.9 C
Manokwari
More

    Dukungan Kuat Elemen Masyarakat, Edi Budoyo Nyatakan Siap Berebut Kursi Senayan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Edi Budoyo percaya diri untuk maju bertarung pada pemilihan umum (pemilu) legislatif pada 2024 nanti. Terpilih dua periode menjadi Wakil Bupati Manokwari menjadikan Edi optimistis bisa duduk di kursi DPR RI.

    Edi mengatakan, ada dukungan kuat berbagai elemen masyarakat dari beberapa daerah di Papua Barat kepada dirinya untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di Senayan.

    Baca juga:  Wabup Manokwari: Kita Harus Beralih dari Merusak Planet Menjadi Menyembuhkannya

    “Apalagi sudah beberapa periode tidak ada anggota DPR RI yang terpilih dari wilayah Manokwari,” kata Edi, Sabtu (28/1/2023).

    Sebagai mantan pamong, Edi memang memulai kariernya dari bawah, mulai dari tingkat kecamatan hingga menjadi penjabat bupati di Manokwari Selatan. Dia kemudian terpilih sebagai wakil bupati dua periode untuk dua partner berbeda.

    Baca juga:  Revisi PP Nomor 106 Tahun 2021, DPR Papua Barat Siapkan Langkah Strategis Kawal Aspirasi MKKS

    “Saya rasa pengabdian dan perjuangan di daerah sudah cukup. Sekarang saatnya berjuang di tingkat pusat untuk masyarakat Papua Barat,” ujarnya.

    Adapun partai politik yang akan dikendarainya nanti, menurut Edi, sejauh ini masih dalam proses penjajakan.

    Baca juga:  Usai Pantau TPS, Pj Gubernur Ali Baham Puji Pemilu di Manokwari Tertib-Aman

    “Sudah ada beberapa partai yang menyatakan siap, tapi sementara saya fokus untuk terus menjaring aspirasi dan dukungan dulu. Toh, saya juga masih harus melakukan tugas-tugas pelayanan sebagai Wakil Bupati Manokwari. Untuk kepastian partai, nanti akan segera diumumkan,” ucapnya. (*/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua...

    Haryono May Hadirkan Pimpinan Komisi II DPR RI dalam Kampanye HERO, Komitmen Hadirkan DOB Kota Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Pada kampanye akbar Hermus Indou-Mugiyono (HERO) beberapa waktu lalu, salah satu jurkam...

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...