29.8 C
Manokwari
Minggu, April 28, 2024
29.8 C
Manokwari
More

    Usai Pantau TPS, Pj Gubernur Ali Baham Puji Pemilu di Manokwari Tertib-Aman

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com– Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere memuji proses pemungutan suara di Kabupaten Manokwari yang berjalan tertib dan aman. Ali Baham mengatakan, masyarakat menikmati hajatan 5 tahunan ini tanpa adanya intimidasi.

    Hal itu ia sampaikan usai memantau
    TPS yang berada di sepanjang Jalan Trikora Wosi, Manokwari, Rabu(14/2/2024). Ali Baham memantau TPS bersama Pj Sekda Yacob Fonataba dan jajaran Forkopimda.

    Baca juga:  Atlet Dayung Papua Barat Gelar TC Jelang Kualifikasi PON, Asupan Gizi Jadi Tantangan

    “Tadi kami datangi kurang lebih empat TPS, dan secara umum pencoblosan telah selesai. Sekarang dilanjutkan dengan penghitungan suara. Dan proses sedang berjalan,” katanya.

    Ali Baham menyebutkan hal yang dapat kita banggakan yakni pemilu berjalan aman dan lancar. Tidak ada gangguan yang menghambat proses pemungutan suara.

    Baca juga:  Waterpauw akan Tertibkan Tambang Rakyat Di Wasirawi: Jangan Ilegal Terus

    “Secara umum proses ini telah berjalan aman dan tertib,” katanya.

    Lebih lanjut, Ali Baham menyebutkan situasi Kamtibmas sangat terkendali. Partisipasi pemilih juga jauh lebih baik dari Pemilu sebelummya.

    Baca juga:  Paulus Waterpauw Sebut Sosok-sosok Penting di Balik Lahirnya Papua Barat 24 Tahun Silam

    “Tadi masing-masing TPS angka partisipasinya rata-rata 80%. Jadi bisa saja naiknya 50%”, ucapnya.

    Menurut Ali Baham, ini menunjukkan bahwa kesadaran masyarakat untuk ikut di dalam pemilu sangat meningkat. Ini juga di dukung oleh situasi keamanan yang kondusif. (LP12/red)

    Latest articles

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    0
    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai, menggelar malam kreativitas di Waisai, Sabtu (27/4/2024). Ajang ini menjadi momen...

    More like this

    PERKARA Gelar Malam Kreativitas di Waisai: Ajang Unjuk Seni-Budaya   

    RAJA AMPAT, Linkpapua.com- Perkumpulan Kreatif Anak Raja Ampat (PERKARA) dan Komunitas Pemuda Kota Waisai,...

    Pantau Kamtibmas, Kapolda Gelar Tatap Muka dengan Masyarakat Maybrat

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol Johnny Eddizon Isir, S.I.K, M.T.C.P. melaksanakan kunjungan kerja...

    Pasca-Lebaran Harga Kebutuhan Pokok di Manokwari Perlahan Naik

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pasca-Lebaran Idul Fitri harga sejumlah komoditas pangan di Manokwari perlahan merangkak naik....