28.2 C
Manokwari
Kamis, Mei 16, 2024
28.2 C
Manokwari
More

    Update covid-19 Teluk Bintuni : 24 pasien sembuh, 15 kasus baru

    Published on

    BINTUNI- Update terbaru covid-29 kabupaten Teluk Bintuni, Rabu (14/10/2020), menyatakan sebanyak 24 orang pasien Covid-19 sembuh.

    Juru Bicara Tim Satgas covid-19 Teluk Bintuni, dr. Wiendo Syahputra melaporkan bahwa berdasarkan pemeriksaan terhadap kondisi klinis pasien yang telah selesai menjalani masa isolasi dan hasil pemeriksaan terhadap sampel dari swab hidung dan tenggorokan dengan menggunakan metode Real Time-PCR di Laboratorium Klinik RSUD Bintuni pada tanggal 11 – 12 Oktober 2020,  menunjukan hasil negatif satu kali terhadap 24 pasien konfirmasi positif Covid-19.

    Baca juga:  TMMD ke-111 Teluk Bintuni, Momentum Menyatukan Masyarakat dan TNI

    Sementara itu di hari yang sama, ada 15 penambahan kasus positif  covid-19.

    Baca juga:  Polres Teluk Bintuni Turunkan Water Canon Atasi Debu di Proyek Jalan

    “Berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium COVID-19 di laboratorium klinik RSUD Bintuni menggunakan metode RT-PCR pada tanggal 11-12 Oktober 2020 didapatkan 15 orang yang Konfirmasi positif Covid-19,”
    kata Wiendo.

    Baca juga:  Kunker ke Bintuni, Danrem 181/PVT : Tak kenal maka tak sayang

    Hingga tanggal 14 Oktober 2020, telah dilaporkan 595 warga Teluk Bintuni dengan konfirmasi Positif Covid-19 dan terdapat 378 pasien yang telah dinyatakan sembuh. (LPB7/red)

    Latest articles

    3 Pelaku Penyalahgunaan BBM Subsidi di Manokwari Berhasil Ditangkap

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Satuan Reserse dan Kriminal Polresta Manokwari menangkap 3 orang yang diduga kuat sebagai pelaku penyalahgunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis pertalite...

    More like this

    MTQ X Teluk Bintuni Hadirkan Qari Juara Internasional Saat Pembukaan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pagelaran Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) X Kabupaten Teluk Bintuni, Papua...

    Teluk Bintuni Promosikan Kerajinan di HUT Dekranas, Bupati Apresiasi Ibu Negara

    SURAKARTA, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, turut hadir dalam puncak acara peringatan...

    Elias Lamere Kritisi Kecurangan Pileg 2024: KPU Teluk Bintuni Akui Kesalahan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Elias Lamere yang menjadi calon legislatif (caleg) DPR Provinsi Papua...