26.6 C
Manokwari
Jumat, Mei 3, 2024
26.6 C
Manokwari
More

    Wujud Kepedulian, Kodam Kasuari Beri Santunan ke Veteran dan Warakawuri

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com– Kodam XVIII Kasuari menyerahkan santunan kepada para veteran dan warakawuri dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD ke-78. Bantuan diserahkan di Lapangan Mapomdam XVIII/Kasuari, Manokwari, Rabu (13/12/2023).

    Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Ilyas Alamsyah mengatakan, santunan kepada para veteran, warakawuri dan yatim piatu adalah wujud kepedulian TNI.

    Baca juga:  Hermus Ungkap Kondisi Manokwari: Kumuh, Masih Tertinggal

    “Pemberian santunan ini juga kita berikan kepada anak-anak yatim piatu yang berdomisili di wilayah Kabupaten Manokwari. Dengan harapan santunan yang diterima dapat membantu pada proses kehidupannya,” ujar Pangdam.

    Menurut Mayjen Ilyas, momentum Hari Juang TNI AD mengingatkan kepada semua agar terus berjuang dan berbuat yang terbaik. Sehingga dapat bermanfaat bagi orang banyak.

    Baca juga:  Tutup Masa Pembentukan Karakter Siswa SMA Taruna Kasuari Nusantara, Ini Pesan Kasdam

    “Marilah kita terus membangun rasa kepedulian dan solidaritas. Ajaklah rekan di manapun kita berada agar selalu berbuat baik,” ucapnya.

    Sementara itu, Ketua Legiun Veteran Kabupaten Manokwari, Indah Suad menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pangdam XVIII/Kasuari dan jajarannya atas perhatian dan keperduliannya.

    Baca juga:  Ini Sosok Mayjen Gabriel Lema, Putra NTT yang Jadi Pangdam Kasuari

    “Hal ini merupakan suatu kehormatan dan penghargaan besar bagi kami sebagai pelaku sejarah. Kegiatan seperti ini tentunya akan mengingatkan kembali sejarah perjuangan para Pahlawan dalam meraih kemerdekaan Republik Indonesia sehingga bisa meneruskan kepada para anak cucu kita dan generasi muda kita saat ini,” ucapnya. (*/red)

    Latest articles

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai Nasional Demokrat (Nasdem) untuk mendaftarkan diri dalam menghadapi pilkada November...

    More like this

    Hermus Indou Daftar di NasDem: Kita Ingin Koalisi Lanjut

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Setelah mendaftar di PAN, Kamis (2/5/2024) Sore Hermus Indou mendatangi DPD Partai...

    NPHD Diteken, Anggaran Pengamanan Pilkada Papua Barat Rp75 Miliar

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere bersama Kapolda Papua Barat Irjen...

    Selama Maret 2024, Hunian Hotel di Papua Barat dan Papua Barat Daya Alami Peningkatan  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Papua Barat Merry dalam releasenya Kamis (2/5/2024)...