28.3 C
Manokwari
Sabtu, Juli 27, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    Soal Pengisian Jabatan Sekda, Petrus Kasihiw: Itu Hak Prerogatif Bupati

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, angkat bicara terkait pengisian jabatan sekretaris daerah (Sekda) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni. Orang nomor satu di Tanah Sisar Matiti itu menegaskan bahwa hal tersebut adalah hak prerogatif bupati.

    “Jabatan sekda merupakan urusan kedinasan dan hak prerogatif bupati, bukan dibangun berdasarkan atas aspirasi. Jabatan tersebut menyangkut kepercayaan yang diberikan bupati untuk melaksanakan tugas,” kata Kasihiw, Senin (12/9/2022).

    Baca juga:  Penanganan Stunting di Teluk Bintuni Belum Optimal, Perlu Kerja Sama OPD

    Pemkab Teluk Bintuni sebelumnya telah membentuk tim panitia seleksi (pansel) untuk pengisian jabatan sekda. Namun, Kasihiw mengaku sampai saat ini dirinya belum bertemu tim pansel, terlebih lagi dengan hasilnya.

    “Saya belum menindaklanjuti karena saya sendiri belum mengetahui kapan pansel yang dibentuk melaporkan hasil seleksi jabatan sekda sejak saya dilantik kembali menjabat bupati di periode kedua,” beber Kasihiw.

    Baca juga:  Buka Pintu Maaf, Bupati Teluk Bintuni Cabut Laporan Terkait Pencemaran Nama Baik

    Kasihiw mengatakan, seharusnya setelah hasil seleksi diputuskan, tim pansel bertemu bupati untuk melaporkan. “Tetapi, tidak pernah terjadi dan sangat disayangkan hasil seleksi sekda sudah beredar ke mana-mana dan ini perbuatan siapa?” ketusnya.

    Terkait hal ini, Kasihiw menyampaikan akan mengambil langkah lanjutan. “Untuk itu saya akan teliti kembali. Setelah itu baru akan membuat keputusan seperti apa,” ucapnya.

    Baca juga:  Malaria hingga HIV/AIDS Jadi Bahasan Serius Raker Evaluasi Puskesmas Se-Teluk Bintuni

    Menurut Kasihiw, jabatan pelaksana tugas (Plt) Sekda Teluk Bintuni yang selama ini diisi Frans Awak, semuanya berjalan sesuai kewenangan yang diberikan. “Hanya saja, proses sekda definitif belum berjalan dengan baik karena tidak sesuai dengan mekanisme yang seharusnya,” tuturnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Hari ini, Lintas Komponen Tanam 1.000 Mangrove di Pantai Sowi Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Lintas komponen di Papua Barat melakukan penanaman 1.000 mangrove di pesisir Pantai Sowi, Manokwari, Jumat (26/7/2024). Gerakan reboisasi ini dilaksanakan dalam rangka...

    More like this

    KPU RI Masih Kaji Usulan Kenaikan Dana Operasional PPD-PPS Bintuni 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Teluk Bintuni menyebut, usulan kenaikan dana operasional PPD...

    Cegah Penyimpangan, KPU Bintuni Sosialisasi Laporan Pertanggungjawaban Anggaran

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – KPU Teluk Bintuni melaksanakan sosialisasi laporan pertanggungjawaban anggaran untuk Pilkada 2024,...

    Rangkul Lintas Elemen, Polres Teluk Bintuni Gelar Deklarasi Pilkada Damai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- Polres Teluk Bintuni menggelar Telah coffe morning kamtibmas yang dihadiri lintas elemen,...