26.3 C
Manokwari
Senin, Mei 12, 2025
26.3 C
Manokwari
More

    Jelang Pilkada, Hanura Manokwari Bakal Buka Penjaringan Kepala Daerah

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Manokwari akan membuka penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Manokwari untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

    Baca juga:  Sehari, Yo Join Resmikan 23 Posko Pemenangan di Menimeri  

    Wakil ketua DPC Partai Hanura Manokwari Orpa Tandiseno menjelaskan pembukaan penjaringan merupakan perintah DPP Partai Hanura.

    “Dalam waktu dekat ini Hanura Manokwari akan membuka pendaftaran Calon kepala daerah Manokwari periode 2024-2029. Ini arahan DPP Hanura,”ungkap Orpa Kamis (2/5/2024).

    Baca juga:  8 Gugur, 35 Orang Berebut 11 Posisi Eselon II di Pemkab Teluk Bintuni

    Dikatakannya, dalam persiapan penjaringan tersebut pihaknya sudah melaksanakan persiapan dokumen-dokumen yang berkaitan dengan pendaftaran tersebut.

    “Tentunya setelah calon mendaftar akan diikuti dengan mekanisme partai hingga adanya SK dari DPP Hanura kepada calon yang diusung,”tambah dia.

    Baca juga:  Karya Bakti Kodim Mansel di 2021, Fokus Bangun MCK di Pelosok

    Berdasarkan pemilu legislatif Februari lalu, Partai Hanura memiliki satu kursi di DPRD Manokwari.(LP3/Red)

    Latest articles

    Hari Raya Waisak di Sorong, Dimeriahkan Pawai Kerukunan-Atraksi Budaya

    0
    SORONG, LinkPapua.com - Hari Raya Waisak 2569 TB/2025 di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, berlangsung meriah dengan pawai kerukunan lintas agama dan atraksi budaya...

    More like this

    Hari Raya Waisak di Sorong, Dimeriahkan Pawai Kerukunan-Atraksi Budaya

    SORONG, LinkPapua.com - Hari Raya Waisak 2569 TB/2025 di Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya,...

    PSSI Dihukum FIFA Akibat Ujaran Kebencian: Denda Rp400 Juta-Pembatasan Penonton

    JAKARTA, LinkPapua.com - FIFA menjatuhkan dua sanksi kepada PSSI buntut tindakan ujaran kebencian yang...

    Polisi Ringkus 135 Tersangka dalam Operasi Berantas Premanisme

    BANJARBARU, Linkpapua.com-Operasi Kepolisian Sikat 1 Intan Polda Kalimantan Selatan meringkus 135 tersangka dari 13...