28.3 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
28.3 C
Manokwari
More

    HUT TNI ke-77, Pangdam Kasuari Harap Suasana Harmonis Terus Terjaga di Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, mengatakan peringatan HUT TNI ke-77 merupakan salah satu ajang silaturahmi, baik internal main eksternal.

    “Pada perayaan hari ulang tahun diharapkan dapat menjadi wahana bagi kita untuk lebih mempererat ikatan silaturahmi dan komunikasi, baik secara internal keluarga besar TNI maupun antar TNI dengan Polri, pemda, dan seluruh komponen masyarakat,” kata Gabriel, Rabu (5/10/2022).

    Baca juga:  HUT TNI Ke-77, Polres Teluk Bintuni Beri Kejutan Kodim 1806

    Dia juga berharap pada peringatan HUT ke-77 TNI ini, dalam tiap tugas harus bisa menyatu dengan rakyat dan meningkatkan kemanunggalan TNI sehingga dapat mewujudkan persatuan dan kesatuan bangsa.

    “Ini merupakan milik kita semua anak bangsa. Memiliki relasi yang kuat dengan rakyat begitu juga TNI harus mampu dan siap mendukung proses pembangunan nasional, khususnya yang dilaksanakan di Provinsi Papua Barat,” paparnya.

    Baca juga:  Tiba di Manokwari, Kasad Jenderal Dudung Disambut Tarian Adat

    Dalam melaksanakan tugas dan menjaga kedaulatan negara, kata dia, TNI juga harus mampu melaksanakan perannya sebagai alat pertahanan negara sesuai dengan fungsi dan tugasnya.

    “Tentara berasal dari rakyat dan mengaktifkan dirinya hanya untuk rakyat. Saya berharap kiranya suasana yang kondusif dan harmonis dapat terus terjaga dengan keadilan TNI di wilayah Papua Barat,” tuturnya.

    Baca juga:  Bawaslu Papua Barat ajak Media Terlibat Sukseskan Pilkada Serentak  

    Sementara, Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, M.A. Tawakal, yang mewakili Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, mengucapkan terima kasih atas dedikasi TNI, khususnya di Papua Barat, yang senantiasa hadir bersama rakyat.

    “Pemerintah Provinsi Papua Barat selalu bekerja sama dengan TNI. Ini ditunjukkan bahwa Pemerintah Provinsi Papua Barat menyadari potensi dan daya TNI sangat dibutuhkan,” ucapnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar...

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat (PBS) sebagai bentuk jaminan kesehatan tambahan bagi masyarakat yang belum...

    More like this

    Pemprov Papua Barat Akan Luncurkan Kartu PBS, Lengkapi Jaminan di Luar BPJS

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat akan meluncurkan Kartu Papua Barat Sehat...

    162 Calon Jamaah Haji asal Manokwari Ikuti Manasik Haji

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari yang diwakili oleh Wakil Bupati Mugiyono membuka secara resmi bimbingan...

    Wagub Lakotani Soroti Ketidakjelasan Program MBG di Raker RPJMD Papua Barat

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Wakil Gubernur (Wagub) Papua Barat, Mohamad Lakotani, secara tegas menyoroti belum...