26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Filep Wamafma Kunker ke Teluk Bintuni Cek Persiapan Pemilu 2024

    Published on

    BINTUNI, Linkpapua.com – Wakil Ketua I Komite I DPD RI, Filep Wamafma, melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, Selasa (12/7/2022). Kedatangannya dalam rangka mengecek persiapan pemilu serentak 2024 di Teluk Bintuni.

    “Dalam rangka untuk mendapatkan informasi di daerah. Oleh sebab itu, kami mengadakan pertemuan dengan KPU dan Bawaslu Teluk Bintuni,” kata Filep.

    Baca juga:  Babak Baru Kasus Penyelundupan Senpi: Masuk Sidang, WT Dijerat UU Darurat

    Senator muda Papua Barat ini mengatakan sejumlah problem dan aspirasi yang disampaikan KPU dan Bawaslu Teluk Bintuni menjadi referensi dalam mengambil keputusan dan bahan pertimbangan KPU dan pemerintah pusat.

    Baca juga:  Filep Wamafma Optimistis Kembali Terpilih jadi Senator: Rakyat Lihat Bukti

    “Sehingga tidak menimbulkan persoalan-persoalan dalam penyelenggaraan tahapan pemilu di tataran KPU kabupaten/kota” ucapnya.

    Sementara, Ketua KPU Teluk Bintuni, Herry Arius E. Salamahu, mengatakan kedatangan Filep untuk mengecek dan  memantau langsung progres dan kesiapan untuk tahapan pemilu 2024.

    “Kemudian kendala-kendala yang dihadapi kami juga sampaikan agar dapat ditindaklanjuti dan disampaikan ke pusat,” ungkapnya.

    Baca juga:  Baru 3 Parpol Daftarkan Bacaleg, KPU Bintuni Imbau tak Datang di Hari Terakhir

    Untuk saat ini, kata dia, pihaknya tengah mempersiapkan tahapan pendaftaran partai politik. “Itu yang sementara ini kami persiapkan. Sambil menunggu regulasi yang akan diturunkan KPU RI kepada kami,” tuturnya. (LP5/Red)

    Latest articles

    Kapolda Papua Barat bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan di Fakfak

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Kapolda Papua Barat Irjen Pol. Johnny Eddizon Isir,S.I.K.,M.T.C.P. bersama PJ. Gubernur Provinsi Papua Barat beserta Forkopimda Provinsi Papua Barat melakukan peninjauan lokasi ketahanan...

    More like this

    Pengusulan Matret Kokop Sebagai Bupati Teluk Bintuni Segera Diajukan ke Kemendagri 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- DPRK Teluk Bintuni selesai menggelar rapat paripurna istimewa pemberhentian Bupati Teluk Bintuni...

    Dorong Partisipasi Pemilih di Pilkada, KPU Teluk Bintuni Gelar Jalan Santai

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar kegiatan jalan santai...

    Gelar Jalan Sehat, KPU Manokwari Sosialisasikan Pilkada ke Masyarakat  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Dalam rangka sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah Bupati dan Wakil Bupati Manokwari tahun...