27 C
Manokwari
Jumat, Mei 10, 2024
27 C
Manokwari
More

    Update Covid-19 Teluk Bintuni: 6 Sembuh, Positif Tambah 13 Orang

    Published on

    BINTUNI – Kabar gembira menghampiri 6 pasien Covid-19 di Kabupaten Teluk Bintuni. Mereka dinyatakan sembuh dan sudah kembali bersama keluarga di rumah.

    Juru Bicara Satgas Covid-19 Teluk Bintuni, dr. Wiendo mengungkap keenam pasien ini diantaranya 3 orang dari Bintuni Timur, 2 berjenis kelamin perempuan dan 1 laki-laki. Dua warga Wesiri, masing-masing berjenis kelamin perempuan dan laki-laki dan satu warga Dembrega Weriagar berjenis kelamin laki-laki.

    Baca juga:  Deputi IV BIN Kunker ke Teluk Bintuni Tinjau Sektor Pertanian

    “Mereka dinyatakan sembuh sejak 3 September lalu sesuai protokol penanganan Covid-19,” ujarnya, Jumat (11/9/2020).

    Namun, jumlah kasus positif di daerah ini kembali bertambah. Hari ini, tambahan 13 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

    Baca juga:  Dua Hari Hilang, Mayat Warga Teluk Bintuni Ditemukan di Perut Buaya

    Mereka diantaranya 4 orang dari Bintuni Barat, dua laki-laki dan dua perempuan, 4 orang dari Bintuni Timur, satu laki-laki dan tiga perempuan, dua laki-laki dari Bumi Saniari, dua laki-laki dari Korano Jaya dan satu laki-laki dari Sebyar Rejosari Tomu.

    “Pasien yang terkonfirmasi Covid-19, akan menjalani isolasi di RSUD Teluk Bintuni. Mereka juga diberi vitamin dan obat untuk mempercepat proses penyembuhan,” ungkapnya.

    Baca juga:  Massa NasDem Geruduk Bawaslu Bintuni, Buntut Penggelembungan Suara di Distrik Weriagar

    Hingga Jumat hari ini, Satgas Covid-19 Teluk Bintuni mencatat 150 kasus positif berdasarkan pemeriksaan PCR Rewl Time, dengan 84 kasus diantaranya dinyatakan sembuh. Saat ini terdapat 66 kasus positif yang masih ditangani.(LPB5/red)

    Latest articles

    Syahruddin Makki Diminta Menjadi Calon Wakil Bupati Manokwari 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com-Warga Pasuruan Jawa Timur yang domisili di Kabupaten Manokwari menyatakan dukungan kepada Syahrudin Makki tokoh Sulawesi Selatan untuk mencalonkan diri sebagai Calon Wakil...

    More like this

    Musrembang RKPD Bintuni, Konsolidasi Rencana Pembangunan 2025

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Pemkab Teluk Bintuni melalui Bappelitbangda Teluk Bintuni menggelar Musrembang RKPD...

    Bupati Bintuni Sampaikan Penghormatan di Ibadah Pemakaman Charles Rizard Ginuni

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Petrus Kasihiw, menghadiri ibadah pemakaman almarhum Charles...

    Tangguh LNG Komitmen Percepat Program NSH di Teluk Bintuni

    JAKARTA, Linkpapua.com - BP Indonesia sebagai operator Tangguh LNG bertekad mempercepat dan menyelesaikan program...