28.3 C
Manokwari
Kamis, April 18, 2024
28.3 C
Manokwari
More

    3 Pejabat Kodam Kasuari Berganti, Pangdam XVIII: Harus Bawa Perubahan

    Published on

    MANOKWARI, linkpapua.com – Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa memimpin serah terima jabatan 3 pejabat di lingkungan Kodam Kasuari, Selasa (26/10/2021). Pangdam berharap para pejabat baru ini membawa perubahan positif.

    “Kita harapkan kehadiran pejabat baru diiringi semangat untuk membangun dan meningkatkan kinerja organisasi. Serta membawa perubahan yang positif,” ujar Pangdam.

    Adapun 3 pejabat baru yakni Danrindam XVIII/Kasuari dari Kolonel Inf Choirul Anam kepada Kolonel Inf Surya Wibawa Suparman. Selanjutnya Dandim 1801/Manokwari dari Kolonel Arm Airlangga kepada Kolonel Inf Suharma Zunam dan Asops Kasdam XVIII/Kasuari dari Kolonel Inf Lucky Avianto kepada Kolonel Inf Ade David Siregar.

    Baca juga:  Dimediasi Polres Sorong Kota, Suku Kei-Ortega Sepakat Akhiri Pertikaian

    Pangdam mengatakan dengan adanya sertijab diharapkan dapat membawa dan mengantarkan satuan yang dipimpin ke arah yang lebih baik.

    “Pergantian pejabat di lingkungan TNI AD sebagai upaya menjaga kesinambungan kepemimpinan dalam rangka mendorong semangat pembaharuan dan penyegaran pemikiran untuk meningkatan kinerja organisasi,” ucapnya.

    Baca juga:  Dukung Tugas Kodam Kasuari, Lanud Manuhua Siap Fasilitasi Skadron Udara 27

    Pangdam juga berpesan kepada masing-masing pejabat agar mampu memahami tugas dan selalu meningkatkan kinerja di bidang satuannya masing-masing.

    “Kepada Danrindam saya menyampaikan, karakter prajurit TNI AD sangat ditentukan oleh indoktrinasi awal yang diterima baik melalui kegiatan belajar dan latihan, tidak boleh terjadi kesalahan dalam pembentukan dasar prajurit di Rindam,” tuturnya.

    Sedangkan kepada Dandim, ia berharap agar mampu bersinergi dengan Polri dan aparat Pemerintahan yang lain serta melaksanakan pembinaan teritorial sehingga bisa manunggal dengan rakyat.

    Baca juga:  Wapres Ma’ruf dan Istri Olahraga Bersama di Kompleks Kodam XVIII/Kasuari

    “Kepada Asops Kasdam XVIII/Kasuari, agar senantiasa memelihara dan meningkatkan upaya pembinaan kekuatan dan kemampuan tempur satuan yang andal, sehingga seluruh satuan jajaran Kodam XVIII/Kasuari senantiasa dalam keadaan siap operasional,” pungkasnya.

    Ikut dalam kegiatan ini, Kasdam XVIII/Kasuari, Brigjen TNI Djoko Andoko, para pejabat Kodam XVIII/Kasuari, para Perwira, Bintara dan Tamtama Kodam, serta Ketua dan Wakil Ketua Persit KCK Daerah XVIII/Kasuari beserta pengurus. (LP2/red)

    Latest articles

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa kelas 12 disejumlah sekolah Kamis (18/4/2024). "Hari ini saya melihat langsung...

    More like this

    Bupati Manokwari Tinjau Pelaksanaan UAS di 2 Sekolah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou meninjau pelaksanaan Ujian Akhir Sekolah (UAS) bagi siswa...

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...

    Gabriel Asem 2 Periode Pimpin Tambrauw: Pejuang Infrakstruktur hingga Pelopor Konservasi

    TAMBRAUW,linkpapua.com- Bupati Tambrauw periode 2011-2022, Gabriel Asem menoreh banyak karya monumental selama dua periode...