29.3 C
Manokwari
Jumat, Maret 21, 2025
29.3 C
Manokwari
More

    Raih Suara Terbanyak DPD RI Papua Barat, Lamek Dowansiba Ungguli 2 Petahana

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Anggota DPD RI dari Papua Barat Lamek Dowansiba berdasarkan rekapitulasi dan penghitungan suara di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Papua Barat meraih suara terbanyak. Lamek unggul terhadap 2 petahana Filep Wamafma yang meraih 57.482 suara dan Yance Samonsabra 31.178 suara.

    Baca juga:  Revisi Perdasus Nomor 3 Tahun 2019, Bupati Teluk Bintuni Minta DBH Migas Dinaikkan

    Lamek yang ditemui di KPU Papua Barat mengaku bersyukur dengan capaian yang didapatkannya.”Tentu ini merupakan hasil yang baik dan kebanggan. Capaian ini merupakan kepercayaan yang diberikan masyarakat kepada saya,”ungkap Lamek Minggu (10/3/2024).

    Lamek mengungkapkan, sejak awal pendidikan menjadi perhatian khususnya.”Sejak awal memang pendidikan menjadi prioritas saya selain bidang-bidang lainnya. Ini merupakan persoalan urgensi yang ada di Papua Barat,”tambahnya.

    Baca juga:  Dapat Perpanjangan 6 Bulan, Maxsi Ahoren Ungkap Sederet Hasil Kerja MRPB

    Dari 7 kabupaten, capaian suara yang diperoleh oleh Lamek Dowansiba mencapai 57.973 suara, yang terdiri dari Manokwari 13.382 suara, Fakfak 1.299 suara, Teluk Bintuni 4.389 suara, Teluk Wondama 761 suara, Kaimana 1.197 suara, Manokwari Selatan 7.175 suara dan Pegunungan Arfak 29.770 suara.

    Baca juga:  Diperpanjang Lagi, ASN Kerja Dari Rumah Hingga 24 Oktober

    Sementara itu, 1 kursi DPD lainnya diraih oleh Abdullah Manaray yang memperoleh 39.583 suara.(LP3/Red)

    Latest articles

    Komentar Kevin Diks Usai Gagal Penalti dan Timnas Indonesia Dibantai Australia

    0
    SYDNEY, LinkPapua.com – Kevin Diks mengungkapkan kekecewaannya setelah gagal mengeksekusi penalti dan Timnas Indonesia mengalami kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga Kualifikasi Piala...

    More like this

    Komentar Kevin Diks Usai Gagal Penalti dan Timnas Indonesia Dibantai Australia

    SYDNEY, LinkPapua.com – Kevin Diks mengungkapkan kekecewaannya setelah gagal mengeksekusi penalti dan Timnas Indonesia...

    Wabup Bintuni Dorong Pembangunan Kantor Bank Papua Usai 8 Tahun Tertunda

    JAYAPURA, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menegaskan pentingnya percepatan pembangunan...

    Timnas Indonesia Takluk dari Australia, Peluang Lolos ke Piala Dunia 2026 Kian Berat

    SYDNEY, LinkPapua.com – Harapan Timnas Indonesia untuk melaju ke Piala Dunia 2026 semakin menipis...