27.4 C
Manokwari
Minggu, Maret 23, 2025
27.4 C
Manokwari
More

    Pimpinan DPRK Manokwari ajak Bangun Sinergitas dengan DPR Papua Barat

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com– Wakil Ketua Sementara DPRK Manokwari Hariyono May menyambut baik pelantikan Anggota DPRP Papua Barat periode 2024-2029 pada Rabu (2/10/2024).

    Disampaikan politisi Golkar tersebut kedepan akan terus dibangun sinergitas dari kedua lembaga legislatif tersebut.

    “Kami ucapkan selamat kepada Bapak dan Ibu anggota DPR Papua Barat yang sudah dilantik. Tentu dengan sinergitas bersama dapat semakin membawa kemajuan Papua Barat dan kususnya Manokwari sebagai ibu kota provinsi. Kita ingin Manokwari ini semakin berkembang seperti daerah-daerah lainnya,”ungkap May.

    Baca juga:  Kasus Gagal Ginjal Anak, Dinkes Papua Barat Ingatkan Tiga Obat Ini Tak Layak Konsumsi

    May mengatakan, sejumlah program prioritas yang perlu sinergi bersama diantaranya pelebaran jalan Esau Sesa.

    Baca juga:  Gabriel Asem 2 Periode Pimpin Tambrauw: Pejuang Infrakstruktur hingga Pelopor Konservasi

    ”Di Manokwari ada beberapa program strategis yang sudah digagas kepala daerah yang juga sudah dibicarakan dengan pemprov Papua Barat, seperti pelebaran jalan Esau Sesa, pengembangan Bandara Rendani dan juga pelabuhan konteiner di Masni,”tambah dia.

    Baca juga:  Rangkaian HUT Bhayangkara ke-76, Polres Mansel Salurkan Bansos untuk Dua Yayasan

    Yang juga menjadi perhatiannya adalah urusan kesehatan dan pendidikan. Termasuk didalamnya alokasi dana otonomi kusus mengingat urusan SMA/SMK sudah dialihkan pengelolaannya ke masing-masing pemkab. Serta kesiapan infrastruktur dalam persiapan pergeseran jika disahkannya Daerah Otonomi Baru (DOB)kota Manokwari. (LP3/Red)

    Latest articles

    Nasyiyatul Aisyiyah Papua Barat Gelar Ramadhan Fest, Pererat Ukhuwah Islamiah

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Nasyiyatul Aisyiyah (NA) Papua Barat menggelar Ramadhan Fest Ceria dalam semangat mempererat ukhuwah islamiah dan menyemarakkan bulan suci Ramadhan. Kegiatan diisi...

    More like this

    Nasyiyatul Aisyiyah Papua Barat Gelar Ramadhan Fest, Pererat Ukhuwah Islamiah

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Nasyiyatul Aisyiyah (NA) Papua Barat menggelar Ramadhan Fest Ceria dalam semangat...

    Wakil Ketua DPRK Manokwari Temui Ibu-ibu Jaring Asmara

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Warga Kelurahan Wosi menyampaikan berbagai aspirasinya dalam Reses yang digelar Wakil Ketua...

    Bupati Teluk Bintuni Buka Puasa Bersama Wartawan, Perkuat Silaturahmi

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menggelar buka puasa bersama para...