28.1 C
Manokwari
Selasa, September 17, 2024
28.1 C
Manokwari
More

    Pengurus MD KAHMI-Forhati Manokwari Masa Bakti 2021-2026 Resmi Dilantik

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Pengurus Majelis Daerah (MD) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan Forum Alumni HMI-Wati (MD Forhati) Manokwari masa bakti 2021-2026 resmi dilantik. Pelantikan berlangsung di Hotel Mansinam, Sabtu (1/10/2022).

    Asisten II Sekretariat Daerah (Setda) Manokwari, Haryanto Ombesapu, mewakili Bupati Manokwari, Hermus Indou, berharap MD KAHMI dan MD Forhati Manokwari sebagai organisasi dapat menjadi agen perubahan.

    Haryanto mengakui eksistensi HMI di Manokwari telah mampu membawa perubahan, termasuk dalam pembangunan daerah. “HMI merupakan organisasi yang besar, tersebar di mana-mana, baik di level pemerintahan, pengusaha, insan pers, dan lain-lain,” kata dia.

    Baca juga:  Perseman Manokwari Siap Jajaki Kompetisi Liga III

    Haryanto berharap para pengurus MD KAHMI maupun MD Forhati Manokwari dapat terus berkarya dan bersama-sama pemerintah membangun daerah. “Alumni HMI dipercaya memegang jabatan-jabatan penting di pemerintahan. Ini merupakan bukti bahwa HMI merupakan organisasi yang besar dan tidak bisa dipandang sebelah mata,” tuturnya.

    Baca juga:  Warga Manokwari Tewas Ditembak Senapan Angin, LP3BH: Tak Boleh Ada RJ

    Dia juga menyampaikan bahwa pergantian kepengurusan merupakan sebuah keniscayaan dalam organisasi. “Oleh karena itu, pelantikan ini sangat baik sebagai penyegaran dalam suatu organisasi agar dapat melahirkan kader-kader baru yang inovatif dan melahirkan ide-ide kreatif luar biasa,” terangnya.

    Haryanto pun mengucapkan selamat kepada para pengurus yang dilantik. “Semoga menjadi berkah dan amanah dalam memajukan daerah juga dapat memberikan kontribusi nyata membantu pemerintah dalam membangun Kabupaten Manokwari yang kita cintai,” pesannya.

    Baca juga:  72 Casis Polwan Polda Papua Barat Blokade Perempatan Sanggeng, Tuntut Masuk Kuota Tambahan

    Setelah pelantikan, MD KAHMI maupun MD Forhati Manokwari memberikan penghargaan berupa MD KAHMI Award “Leader of Visionary Award” kepada Bupati Manokwari, Hermus Indou, sebagai pemimpin yang visioner dalam pembangunan daerah. Penghargaan diterima Asisten II Setda Manokwari, Haryanto Ombesapu. (LP8/Red)

    Latest articles

    Anggota DPR Papua Barat 2024-2029 Dipastikan Dilantik 2 Oktober

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Plt Sekretaris DPR Papua Barat Eduard Toansiba mengonfirmasi, 35 anggota DPR Papua Barat periode 2024-2029 akan dilantik 2 Oktober mendatang. Eduard...

    Golkar, PSI dan PAN jadi 1 Fraksi di DPRK Manokwari

    More like this

    Golkar, PSI dan PAN jadi 1 Fraksi di DPRK Manokwari

    MANOKWARI, Linkpapua.com- DPD Partai Golongan Karya (Golkar) bersama sejumlah partai di DPRK Manokwari akan...

    Panitia HUT PPA Papua Barat Ke-12 dan Natal 2024 Terbentuk, ini Pesan Ketum Indriyanti Mandacan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Perkumpulan Perempuan Arfak (PPA) Provinsi Papua Barat menggelar ibadah rutin yang dirangkai...