26.7 C
Manokwari
Jumat, April 19, 2024
26.7 C
Manokwari
More

    Pemprov diminta evaluasi penyaluran bama ke warga

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapuabarat.com – Anggota DPR Papua Barat Mugiyono, menilai bantuan bantuan bahan makanan (bama) yang disalurkan ke warga perlu dilakukan lagi tahun 2021.

    Meskipun begitu dia meminta agar pemprov Papua Barat mengevaluasi penyalurannya. Hal itu dianggap penting agar bantuan yang diberikan bisa tepat sesuai dengan yang membutuhkan.

    Baca juga:  APBD Menyusut Rp2 Triliun, Waterpauw Minta OPD Pakai Duit Lebih Efisien

    “Tahun depan bantuan bama masih perlu untuk masyarakat. Meskipun memang dari pemerintah ditujukan peningkatan ekonomi. Tetapi yang perlu dilakukan adalah mengevaluasi agar tidak menumpuk. Meskipun memang bapok yang pernah diberikan oleh pemerintah sudah habis, tetapi bisa lebih merata. Harus juga dilihat sejauh mana manfaat untuk masyarakat,”ungkap dia pekan lalu.

    Baca juga:  KPU Papua Barat Terima 15 Balon Anggota DPD RI, Ini Nama-namanya

    Dikatakan politisi PKS tersebut, pemprov harus bisa mendata siapa yang benar-benar membutuhkan bantuan tersebut. Selama ini penyaluran melalui lembaga-lembaga keagamaan sudah cukup baik.

    “Metode penyaluran melalui lembaga agama cukup baik karena bisa menyasar semua masyarakat, tapi bagaimana jika mereka yang tidak terlibat dilembaga keagamaan padahal secara ekonomi perlu dibantu.Ini yang perlu dicarikan formulasinya,”tambah dia.

    Baca juga:  Pemprov-Kejati Papua Barat Teken MoU, Perkuat Kolaborasi Hukum

    Pihaknya sebagai lembaga representasi masyarakat akan menyampaikan pada penyusunan program ditahun 2021 agar menjadi perhatian pemerintah.(LPB3/red)

    Latest articles

    Rela Pensiun Dini, Dominggus Rumadas Siap Maju Jadi Calon Bupati Manokwari

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Salah satu putera Doreri, Dominggus Rumadas memutuskan untuk maju sebagai bakal calon Bupati Manokwari pada Pilkada November mendatang. Dominggus mengaku ingin mengabdi...

    More like this

    Tren Kasus DBD Naik, Dinkes Papua Barat Lakukan Edukasi di Masyarakat

    MANOKWARI, linkpapua.com- Kepala Dinas Kesehatan Papua Barat Feny Maya Paisey mengatakan, tren kasus DBD...

    Pemprov Papua Barat Segera Gelar Forum OPD dan Pra-Musrenbang

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemerintah Provinsi Papua Barat menggelar apel perdana pascalibur Idul Fitri, Jumat (19/4/2024)....

    Pasca-Idul Fitri, Dinas PUPR Papua Barat Benahi Kawasan KM 11 Manokwari

    MANOKWARI, linkpapua.com- Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Papua Barat mulai membenahi...