26.5 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.5 C
Manokwari
More

    Lulus Cumlaude IPK 3,88, Gubernur Papua Barat dan Istri Diwisuda Jadi Magister Sains

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Universitas Cenderawasih (Uncen) menggelar rapat terbuka senat dalam rangka wisuda lulusan doktor, program magister, program sarjana, dan diploma periode tahun akademik 2020/2021. Kegiatan berlangsung di di Auditorium Uncen, Kamis (26/8/2021), yang disiarkan secara virtual.

    Istimewa karena Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, M.Si. bersama istri, Juliana Kiriweno Mandacan, M.Si. ikut diwisuda dengan gelar magister sains pada Program Studi Magister Keuangan Daerah dengan predikat Cumlaude, IPK 3,88.

    Baca juga:  Kafilah Papua Barat Bertanding di MTQ 2022 Kalsel, Saleh Siknun Janji Perjuangkan Bonus

    Gubernur dan istri mengikuti wisuda secara virtual dari lantai empat Aston Niu Hotel. Turut bersama keduanya, Wakil Gubernur Papua Barat, Mohamad Lakota ni, Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Barat, Nataniel Dominggus Mandacan, serta para pimpinan perangkat daerah.

    Sebelumnya, Gubernur dinyatakan lulus dalam ujian tertutup beberapa waktu lalu. Dia pun bersyukur atas dukungan doa dari keluarga dan pendampingan dosen pembimbing serta masyarakat Papua Barat hingga akhirnya dapat menjalani ujian tutup S2 dengan hasil sangat memuaskan.

    Baca juga:  DPR Papua Barat Desak Pemprov Percepat Penyerahan RAPBD 2023

    Dirinya berharap apa yang telah diraihnya memotivasi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat untuk terus belajar dan mengembangkan diri demi pelayanan kepada masyarakat.

    “Saya berharap capaian ini mendorong adik-adik saya dan staf ASN Papua Barat untuk tidak menyerah dalam meraih pendidikan tinggi demi menunjang kinerja pemerintahan,” ucap Gubernur.

    Baca juga:  Wapres Ma’ruf dan Istri Olahraga Bersama di Kompleks Kodam XVIII/Kasuari

    Dia menambahkan, program kelas kerja sama antara Universitas Cenderawasih dan Universitas Papua dengan Pemprov Papua Barat dapat dilanjutkan sesuai kebutuhan daerah.

    “Kita dorong agar kerja sama ini berlanjut, tetapi disesuaikan dengan kebutuhan pegawai di Papua Barat,” pungkasnya. (LP2/red)

    Latest articles

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    0
    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat, sepakat membangun sekretariat bersama. Hal itu terungkap dalam momentum halalbihalal...

    More like this

    HMI-KAHMI Manokwari Sepakat Bangun Sekretariat Bersama

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kader dan alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Manokwari, Papua Barat,...

    Gubernur Papua Barat Tegaskan Moratorium Mutasi ASN Masih Berlaku

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Gubernur Papua Barat, Dominggus Mandacan, menegaskan moratorium permohonan pindah atau mutasi...

    Mugiyono Lepas Manokwari United menuju Liga 4 Seri Nasional

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Wakil Bupati Manokwari Mugiyono melepas Tim sepak bola Manokwari United yang akan...