28.7 C
Manokwari
Senin, Maret 3, 2025
28.7 C
Manokwari
More

    Kunjungan ke Pulau Mansinam, Pj Gubernur Ali Baham: Kerja Sama Fondasi Penting Pembangunan

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Penjabat (Pj) Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, melakukan kunjungan resmi ke Pulau Mansinam, Manokwari, Minggu (5/11/2023).

    Ali Baham ingin melihat langsung situs peradaban tanah Papua, terutama dalam konteks agama Kristen, yang memiliki akar kuat di pulau tersebut. Ia mengungkapkan pentingnya mengenal situs peradaban Papua secara mendalam.

    Baca juga:  Alot! Sisa Pemkab Teluk Wondama Belum Teken NPHD Pilkada 2024

    “Tentunya untuk melihat secara langsung situs peradaban tanah Papua, mulai dari agama Kristen yang ada di Pulau Mansinam, dan sebagai awal kepemimpinan kami,” katanya.

    Rombongan Ali Baham bersama pimpinan perangkat daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat disambut Bupati Manokwari, Hermus Indou, bersama pimpinan jemaah dan ketua klasis setempat.

    Baca juga:  Temukan Pungli, Suap dan Gratifikasi? Adukan ke "LAPOR"

    Ali Baham menyampaikan keyakinannya bahwa kerja sama dengan komunitas agama Kristen di Pulau Mansinam merupakan fondasi penting untuk penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan.

    “Tentunya ini sebuah kekuatan yang menurut kami sangat penting untuk penyelenggaraan pemerintahan pembangunan dan kemasyarakatan di Papua Barat,” ujarnya.

    Baca juga:  Terkini COVID-19 di sembilan daerah penyelenggara Pilkada

    Ali Baham juga menyampaikan rasa syukurnya karena diterima dengan baik. Ia berharap mendapatkan dukungan berupa saran dan pemikiran agar pemerintahan daerah dapat dikelola dengan baik. (LP12/Red)

    Latest articles

    Hermus Indou: Ini Lembaran Pemerintahan yang Baru

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou didampingi Wakil Bupati Manokwari Mugiyono setelah tiba di Manokwari menyampaikan akan melanjutkan pembangunan yang telah dimulai diperiode pertamanya...

    More like this

    Hermus Indou: Ini Lembaran Pemerintahan yang Baru

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Bupati Manokwari Hermus Indou didampingi Wakil Bupati Manokwari Mugiyono setelah tiba di...

    Petrus Makbon Dilantik Jadi Wakil Ketua I DPR Papua Barat 6 Maret

    MANOKWARI, LinkPapua.com - DPR Papua Barat akan menggelar rapat paripurna untuk melantik Petrus Makbon...

    Papua Barat Pastikan Stok Pangan Aman untuk Ramadhan dan Idul Fitri

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Barat memastikan ketersediaan stok pangan tetap aman...