27.2 C
Manokwari
Sabtu, April 27, 2024
27.2 C
Manokwari
More

    Kementerian PUPR Setujui Lima Usulan Proyek Percepatan Pembangunan Manokwari

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Ketua Tim Percepatan Pembangunan Kabupaten Manokwari, Raymond Yap, mengatakan dari 6 usulan proyek percepatan pembangunan Manokwari yang diajukan ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), 5 sudah mendapatkan persetujuan.

    “Lima usulan yang telah disetujui dan akan dimulai pembangunannya tahun depan alih trase jalan dari Jalan Pasir (Beringin) menuju bandara, perpanjangan runway, pembangunan Pasar Sanggeng, pembangunan Jembatan Pepera, dan pembangunan ruang terbuka publik (Lapangan Borasi),” kata Raymond, Rabu (3/8/2022).

    Baca juga:  Hari Anak Nasional, Bupati Manokwari Minta Partisipasi Masyarakat Lindungi Anak dari Kekerasan

    Raymond mengungkapkan pembangunan bandara merupakan pembangunan prioritas saat ini. Sementara, untuk pusat ekonomi, yakni pembangunan Pasar Sanggeng.

    Baca juga:  Bupati Manokwari: Stok Pangan Aman, Ada Ancaman Kenaikan Harga Spekulan

    “Pasar Sanggeng dibangun menggunakan APBN. Bandara juga masih APBN. Kalau tahun ini APBD provinsi pada perubahan akan dilakukan pembebasan lahan,” paparnya.

    Baca juga:  Papua Barat Semakin Merah, Barnabas : Pembelajaran Jarak Jauh Harus Dioptimalkan

    Lalu, pembangunan Jembatan Pepera akan dilakukan pemancangan tahun depan. Master plan bangunan semua dari Kementerian PUPR, tetapi ada juga yang dikerjakan daerah.

    Seluruh usulan percepatan pembangunan Manokwari ditargetkan selesai pada 2024 mendatang. (LP9/Red)

    Latest articles

    KPU Teluk Bintuni Siap Hadapi Gugatan Pileg, Digelar 3 Mei

    0
    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com- KPU Teluk Bintuni membuka kotak suara untuk dijadikan alat bukti dalam sengketa Pileg 2024. Pembukaan kotak suara dilakukan di Kantor KPU, Jumat...

    More like this

    Pemprov PB Minta Persiapan Kedatangan Wamendagri dan Pangdam Kasuari Dimatangkan

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pemerintah Provinsi Papua Barat meminta seluruh stakeholder mematangkan persiapan kedatangan Wakil Menteri...

    Hadapi Pilkada, Gerindra Papua Barat akan Survei dan Seleksi Internal Bakal Calon

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah Kabupaten , Kota dan Propinsi, DPD Partai Gerakan...

    Pj Gubernur Ali Baham: HUT Pekabaran Injil ke-70 Lembah Baliem Momentum Pengikat Persaudaraan

    WAMENA, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menghadiri rangkaian HUT ke-70 Pekabaran...