27.1 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
27.1 C
Manokwari
More

    Kemenag PB Minta Even Keagamaan tidak Dijadikan Arena Politik Praktis

    Published on

    MANOKWARI, LinkPapua.com – Kementerian Agama Papua Barat berharap even-even keagamaan tidak menjadi arena politik praktis yang berdampak terjadinya polarisasi di masyarakat. Perayaan keagamaan harus bersih dari berbagai intrik politik.

    “Kita ingin pastikan bahwa pada hari raya keagamaan dan sepanjang tahun ini, siapapun dia, dalam kepentingan politik apapun tidak menggunakan even keagamaan termasuk rumah ibadah untuk kampanye politik praktis,” ujar Kapala Kantor Wilayah Kementerian Agama Papua Barat Luksen Jems Mayor kepada wartawan, Senin (27/3/2023).

    Baca juga:  Pj Gubernur Waterpauw Lepas 322 JCH Asal Papua Barat

    Karena itu, demi menjaga kemungkinan itu, Kemenag bersama KPU dan Bawaslu Papua Barat telah menandatangani MoU. MoU berisi kesepakatan bersama untuk mensterilisasi wadah keagamaan dari segala bentuk kampanye politik.

    Luksen mengatakan, tahun ini merupakan tahun politik. Salah satu agenda dalam menjaga kerukunan maka kanwil melakukan MoU dengan KPU dan Bawaslu.

    Baca juga:  DPR PB Minta DPA Diserahkan Januari, Agar Proyek tak Dikerja Asal-asalan

    “Penandatanganan sudah dilaksanakan pada dua minggu lalu di Sorong bersama KPU Papua Barat, KPU Papua Barat Daya dan Bawaslu,” bebernya.

    Luksen juga mengatakan, untuk menjaga wadah keagamaan dari politik praktis, MUI, NU, Muhammadiyah serta lembaga keagamaan yang lainnya harus ikut bertanggung jawab. Kalau ditemukan kampanye di tempat ibadah merupakan ranah KPU dan Bawaslu untuk menjatuhkan sanksi.

    Baca juga:  Rapat Koordinasi PKS Papua Barat, Siapkan Spirit Menangkan Pemilu 2024

    “Secara internal maka akan memastikan dan mengimbau umat agar bisa pijak dalam melakukan kampanye,” paparnya.

    Luksen menegaskan, jika kampanye da politik praktis terjadi di lingkungan Kementerian Agama, konsekuensinya bisa pencopotan dari jabatan.

    “Kita harap ini menjadi perhatian bersama. Ini demi menjaga toleransi menyambut pesta demokrasi dengan suka cita,” imbuhnya. (LP9/Red)

    Latest articles

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    0
    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung ke Kabupaten Fakfak. Ali Baham menegaskan, kunjungan ini dalam rangka...

    More like this

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung...

    Terbukti Korupsi, Mantan Plt Kepala BKPP Teluk Bintuni Divonis 4 Tahun Penjara 

    TELUK BINTUNI,LinkPapua.com – Mantan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)...

    Bawaslu Papua Barat ajak Media Terlibat Sukseskan Pilkada Serentak  

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Papua Barat menggelar Media Gathering bersama puluhan awak...