26.3 C
Manokwari
Jumat, April 25, 2025
26.3 C
Manokwari
More

    Harlah Ke-50 PPP, Ketua DPW Papua Barat: Tumbuh Bersama, Rangkul Lintas Agama

    Published on

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Teluk Bintuni menggelar syukuran hari lahir (harlah) partai di Sekretariat PPP di Kampung Argosigemerai, Distrik Bintuni Timur, Kamis (5/1/2023).

    Syukuran lewat pemotongan tumpeng dan doa bersama ini dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Papua Barat, Yasman Yasir.

    Baca juga:  Gereja Katolik St. Paskalis Diresmikan, Diharap Beri Kontribusi Bagi Kehidupan Umat

    Yasman pada momentum harlah PPP kali ini berharap terus bergandengan tangan dan merawat kebersamaan untuk membawa Papua Barat menjadi lebih baik.

    “PPP di Papua Barat harus tumbuh besar di bawah kepimpinan saya selaku Ketua DPW Papua Barat,” kata Yasman.

    Baca juga:  PPP Akui Minim Kader di Papua Barat, Yasman: Kita Tetap Optimis

    PPP, kata Yasman, terbuka untuk merangkul seluruh lapisan masyarakat dari lintas agama. “Kami PPP Papua Barat terbuka dan merangkul untuk saudara-saudara kita yang beragama Nasrani, Hindu, dan Buddha, tidak membeda-bedakan,” tuturnya.

    Baca juga:  Tahun ini Teluk Bintuni Berangkatkan 19 Calon Jemaah Haji

    Sementara, Ketua DPC PPP Teluk Bintuni, Joko Lingara, berharap melalui harlah PPP, perjuangan para pendiri partai selalu ada di hati masyarakat.

    “Semoga dengan harlah PPP yang ke-50 Allah meridai pada tahun 2024 tambah menjadi 5 kursi, yang sekarang 2 kursi,” ujar Joko. (LP5/Red)

    Latest articles

    Kodim 1805/Raja Ampat Gandeng Insan Pers Bangun Sinergi Positif

    0
    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Kodim 1805/Raja Ampat, Papua Barat Daya, menunjukkan komitmennya membangun sinergi positif dengan media. Hal ini ditandai dengan kegiatan coffee morning...

    More like this

    Kodim 1805/Raja Ampat Gandeng Insan Pers Bangun Sinergi Positif

    RAJA AMPAT, LinkPapua.com - Kodim 1805/Raja Ampat, Papua Barat Daya, menunjukkan komitmennya membangun sinergi...

    Kunjungan Uskup Amboina ke Manokwari, Padat Agenda Rohani-Akademik

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Kunjungan Uskup Amboina, Mgr Seno Ngutra, ke Manokwari, Papua Barat, diwarnai...

    Pemkab Bintuni Peringati Hari Otoda Ke-29, Wabup Bacakan Amanat Mendagri

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Teluk Bintuni, Papua Barat, memperingati Hari Otonomi...