28.1 C
Manokwari
Selasa, April 30, 2024
28.1 C
Manokwari
More

    Hari Kedua Vaksinasi Massal Polres Mansel, Sasar 88 Warga

    Published on

    MANSEL, Linkpapua.com – Polres Manokwari Selatan kembali melaksanakan vaksinasi massal, Selasa (9/11/2021) di pendopo Kantor Bupati Mansel. Jika pada Vaksinasi hari pertama, Senin (8/11/21), 185 warga berhasil divaksin, vaksinasi hari kedua ini menyasar 88 warga.

    Seperti halnya kemarin, Kapolres Mansel AKBP Slamet Haryono kembali bagi-bagi sembako kepada warga usai divaksin.

    Baca juga:  Dijaga Puluhan Personel Polres Mansel, Bazar dan Pasar Murah Pemkab Berjalan Tertib

    Berdasarkan data, vaksinasi merdeka menggunakan dua jenis vaksin. Yakni Sinopharm dan Sinovac.

    Sinopaharm digunakan bagi 51 warga dosis 1 dan dosis 2 sebanyak 7 orang. Sedangkan vaksin BiofarmaSinovac
    Dosis 1 sebanyak 2 orang dan dosis 2 sebanyak 28 orang.

    Kapolres AKBP Slamet Haryono mengatakan, pembagian paket sembako ini sebagai wujud kepedulian. Diharapkan ini akan ikut meringankan beban warga yang terdampak pandemi.

    Baca juga:  Kapolres Mansel Lepas Pejabat Lama: Jangan Malu-maluin di Tempat Baru

    “Vaksinasi Covid-19 hari ini program yang digagas oleh Bapak Kapolda Papua Barat sebagai wujud kepedulian Polri terhadap warga yang terdampak Covid-19. Pandemi ini telah berdampak pada perekonomian warga,” ucapnya.

    Baca juga:  Pimpin Gelar Pasukan, Kapolres Mansel: Operasi Patuh Mansinam Tanggung Jawab Semua Elemen

    Slamet juga terus mendorong warga agar dengan kesadaran sendiri mengikuti vaksinasi. Vaksin ini penting kata Kapolres, untuk menjaga imun tubuh dari virus Covid-19.

    “Tidak perlu takut divaksin. Sebab dengan vaksin kita terjaga dari bahaya Covid-19,” tutupnya. (LP2/red)

    Latest articles

    Pj Gubernur Ali Baham Tekankan Segera Dilakukan Pemetaan Lahan Pertanian

    0
    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menenkankan dilakukan pemetaan daerah pertanian agar komoditas pangan bisa lebih produktif. Kata Ali Baham, potensi...

    More like this

    Pj Gubernur Ali Baham Tekankan Segera Dilakukan Pemetaan Lahan Pertanian

    MANOKWARI, linkpapua.com- Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere menenkankan dilakukan pemetaan daerah pertanian...

    SKK Migas-Pertamina Lakukan Tajak Sumur Eksplorasi Buah Merah di Sorong

    SORONG-linkpapua.com- Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas bumi (SKK Migas)...

    Hibahkan Lahan ke Lapas Manokwari, Bupati Hermus Raih Award Kemenkumham

    MANOKWARI, Linkpapua.com-Bupati Manokwari, Hermus Indouw, bersama 9 instansi lainnya raih penghargaan dari Menteri Hukum...