26.2 C
Manokwari
Sabtu, April 19, 2025
26.2 C
Manokwari
More

    Hari Ini Tim DVI Identifikasi 2 Jenazah Terakhir Korban Kebakaran Double O

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Tim DVI Mabes Polri dibantu dengan Biddokes Polda Papua Barat merampungkan hasil identifikasi 17 jenzah korban terbakarnya Diskotik Double O di Kota Sorong. Dua korban terakhir berhasil diidentifikasi hari ini.

    “Iya hari ini tim DVI Mabes Polri berhasil mengidentifikasi 2 jenazah korban kebakaran Double O Sorong. Kedua jenazah tersebut teridentifikasi berdasarkan DNA keluarga korban,” ucap Kabid Humas Kombes Pol. Adam Erwindi, Selasa (22/2/2022).

    Baca juga:  Polda Papua Barat Tanam 1.000 Bibit Pohon Rangkaian HUT Kemerdekaan RI

    Dua jenazah tersebut dengan nomor post mortem (PM) DVI/SOQ/0010 korban teridentifikasi atas nama Desra Wahyudi Achiruluis jenis kelamin laki-laki. DNA identik dengan sampel keluarga korban.

    Jenazah kedua dengan nomor post mortem DVI/SOQ/002 teridentifikasi atas nama Christian Wahyu Rianto jenis kelamin laki-laki. DNA korban identik dengan keluarga korban.

    “Dengan teridentifikasinya 2 jenazah tersebut maka rampung sudah total jenazah yang sudah berhasil diidentifikasi dari total 17 jenazah yang ada,” ucap Adam.

    Baca juga:  Vaksinasi Rendah, Polda PB Instruksikan Seluruh Kapolres Gerak Cepat

    Polda Papua Barat menyampaikan terima kasih kepada Tim DVI Mabes Polri yang bekerja selama satu bulan dalam mengungkap identitas para korban Double O Sorong.

    “Kepada Tim DVI Mabes Polri, Kapolda Papua Barat mengucapkan terima kasih atas kerja keras tim DVI yang kurang lebih selama satu bulan melakukan identifikasi kepada 17 korban jenazah kebakaran Double O,” ucapnya.

    Baca juga:  Buka Binlat Bintara Afirmasi Otsus, ini Petuah Kapolda Papua Barat

    Menurut Adam, selain kepada tim DVI Mabes Polri, Kapolda juga mengucapkan terima kasih kepada Direktur Rumah Sakit Sele Be Solu Sorong, serta pemilik container es yang digunakan selama proses identifikasi.

    “Sekarang tinggal tugas penyidik untuk menyelesaikan berkas dan menangkap para DPO para pelaku yang terkait kejadian tersebut. Sejumlah DPO masih diburu,” tutup Adam. (LP3/Red)

    Latest articles

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    0
    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo Moskona 2025” pada Jumat pagi (18/4/2025) bertempat di Lapangan Tokubetsu...

    More like this

    Brimob bersama Sejumlah Instansi Gelar Operasi Gabungan Pencarian Tommy Marbun

    JAKARTA , Linkpapua.com-Korps Brimob Polri menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat “Alpha Bravo...

    Polda Papua Barat dan Papua Barat Daya Terjunkan Ribuan Personel Amankan Ibadah Jumat Agung Perayaan Paskah

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Sebanyak 1.204 Personil Polri di Polres jajaran Polda Papua Barat dan Polda...

    Satlantas Teluk Bintuni Gelar Operasi 21 Stasioner, 20 Kendaraan Terjaring

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com - Sebanyak 20 kendaraan terjaring dalam Operasi 21 Stasioner yang digelar...