29.4 C
Manokwari
Sabtu, Mei 4, 2024
29.4 C
Manokwari
More

    Golkar Manokwari Solid Dukung Airlangga

    Published on

    MANOKWARI,Linkpapua.com — Isu Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang akan digelar kelompok tertentu mendapat respons dari sejumlah pengurus partai berlambang beringin di Papua Barat, khususnya Kabupaten Manokwari. Wacana yang bertujuan menggulingkan kepemimpinan Airlangga Hartarto itu dinilai melanggar konstitusi partai.

    Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Manokwari, Haryono M. K. May mengatakan tindakan tersebut bertentangan dengan AD/ART partai. Menurutnya semua pengurus dan kader mulai tingkat pusat hingga paling bawah solid mendukung kepemimpinan Airlangga Hartarto sebagai ketua umum Golkar.

    Baca juga:  Kirim 242 Atlet ke PON 2021, Ini Cabor Unggulan Papua Barat

    “Isu Munaslub itu tidak benar, DPD Partai Golkar Papua Barat hingga kami DPD Partai Golkar Manokwari solid mendukung Ketum AH (Airlangga Hartarto). Kami tegak lurus dengan hasil Munas 2019. Tidak hanya sebagai ketum, kami mendukung penuh Bapak Airlangga Hartarto menjadi presiden pada tahun 2024”, tegasnya, Jumat (13/5/2022).

    Baca juga:  Terpilih Aklamasi, Loedwick Mandacan Siap Kembalikan Kejayaan Golkar di Mansel

    Menurut Haryono, kepemimpinan Airlangga sedang menanjak dan menjadikan Golkar sebagai partai politik yang paling stabil dan solid.

    “Di sisa waktu 2 tahun ini, elektabiltas ketum akan semakin naik, karena kami di DPD Partai Golkar Manokwari tidak diam. Kami terus bergerak sampai ke kampung-kampung untuk mensosialisasikan Airlangga Presiden,” ujarnya..

    Baca juga:  Kualifikasi Euro 2024: Sengit! Inggris Taklukkan Italia 2-1

    Haryono juga meminta agar tidak ada lagi kader-kader Partai Golkar yang membuat kegaduhan dengan memunculkan isu-isu perpecahan. Seluruh kader harus fokus bekerja memenangkan Golkar pada Pilpres, Pileg, dan Pilkada serentak di Papua Barat tahun 2024 mendatang.(LP3/Red)

    Latest articles

    Rawat Keberagaman, KB-TK Kemala Bhayangkara 06 Manokwari Gelar Halal bi Halal 

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.com - Keluarga besar Kelompok Bermain dan Taman Kanak-kanak (KB-TK) Kemala Bhayangkari 06 Manokwari menggelar halal bi halal di halaman sekolah Jl Aru,...

    More like this

    Rawat Keberagaman, KB-TK Kemala Bhayangkara 06 Manokwari Gelar Halal bi Halal 

    MANOKWARI, Linkpapua.com - Keluarga besar Kelompok Bermain dan Taman Kanak-kanak (KB-TK) Kemala Bhayangkari 06...

    KPU Manokwari Bersama Forkopimda Bahas Kesiapan Pilkada Serentak 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manokwari menggelar Rapat Koordinasi (Rakor)tahapan pemilihan kepala daerah...

    Ikaswara Sodorkan 2 Figur Dampingi Hermus Indou di Pilkada 2024

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Jelang konstalasi politik pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak 27 November 2024, Ikatan...