26 C
Manokwari
Rabu, April 23, 2025
26 C
Manokwari
More

    Polres Bintuni musnahkan ratusan botol miras

    Published on

    BINTUNI,Linkpapuabarat.com – Polres Teluk Bintuni memusnahkan minuman keras berbagai jenis hasil operasi satuan Resnarkoba jelang tahun baru 2021. Pemusnahan barang bukti miras digelar Selasa (29/12/2020).

    Kapolres Teluk Bintuni, AKBP Hans R Irawan SIK mengatakan pemusnahan miras dalam rangka cipta kondisi jelang tahun baru.

    Baca juga:  Wabup Bintuni: KKSS tak Pernah Lelah Merawat Kerukunan dan Toleransi

    “Semua jenis minuman keras yang dimusnahkan, merupakan hasik operasi Sat Resnarkoba,” terangnya.

    Minuman keras yang dimusnahkan diantaranya 25 kaleng Bir Hitam, 1.650 kaleng bir hitam (500 ml), 300 botol bir bintang 300 ml, 126 kaleng bir Frozt. Kemudian 350 botol vodka robinson, 61 botol mainsion house, 10 botol whisky robinson dan 180 liter cap tikus.

    Baca juga:  Kampanye Akbar Yo Join, Tim Pemenangan Diminta Jangan Lengah, Jaga Basis  

    “Dari total miras yang dimusnahkan jija dirupiahkan berjumlah 177 juta rupiah,” beber kapolres.

    Dari barang bukti yang dimusnahkan, sedikitnya 2.522 botol/kaleng minuman keras hasil buatan pabrik.

    Baca juga:  Yasman Yasir Temui Mbah Daiman, Nostalgia Masa Kecil hingga Beri Sepeda Baru

    Kapolres berharap pemusnahan minuman keras ini dapat menekan ancaman gangguan kamtibmas jelang tahun baru. Masyarakat setempat diminta ikut menjaga keamanan pasca pilkada, perayaan natal dan jelang pergantian tahun. (LPB5/red)

    Latest articles

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    0
    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur jalan dan jembatan yang memprihatinkan saat melakukan peninjauan langsung ke...

    More like this

    Tinjau Longsor di Gunung Kaca, Wabup Bintuni Soroti Kerusakan Jalan-Jembatan

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, menyoroti kondisi infrastruktur...

    Raker RPJMD Papua Barat, Bupati Teluk Bintuni Paparkan Gagasan Strategis

    MANOKWARI, LinkPapua.com - Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, menyampaikan gagasan strategisnya pada Rapat Kerja...

    Hari Bumi 2025, Wabup Bintuni Luncurkan Penanaman Sejuta Pohon Matoa

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.com – Momentum peringatan Hari Bumi 2025, Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni,...