26.3 C
Manokwari
Jumat, November 22, 2024
26.3 C
Manokwari
More

    Golkar Usung Doamu di Pilgub Papua Barat, Dominggus dapat Salam dari Waterpauw

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Partai Golkar resmi mengusung pasangan Dominggus Mandacan- Mohamad Lakotani (Doamu) di Pilgub Papua Barat 2024. Doamu menerima SK BI-KWK yang diserahkan oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Papua Barat Suriyati.

    Suriyati menyampaikan, dukungan Partai Golkar merupakan wujud komitmen partai untuk memenangkan Doamu. Suriyati mengingatkan agar seluruh kader berjuang memenangkan pasangan ini.

    Baca juga:  Isu Pendidikan dan RTRW Akan Dibahas di Raker Bupati/Wali Kota Se-Papua Barat

    “Dukungan dari Partai Golkar komitmen Golkar mendukung keberlanjutan pemerintahan. Salam juga dari Pak Paulus Waterpauw bahwa beliau merestui dukungan ini. Apa yang sudah digariskan oleh DPP Partai Golkar harus ditindaklanjuti,” ungkapnya.

    Baca juga:  Kendalikan Inflasi, Kemendagri Dorong Percepatan Realisasi APBD Raja Ampat

    Sementara itu, calon Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan mengakui bahwa Golkar merupakan rumah keduanya. Ia mengaku bersyukur bisa meraih dukungan partai beringin.

    “Kami bersyukur Golkar bisa mendukung Doamu. Golkar adalah rumah kedua kami. Sampaikan salam hormat untuk Ketua Umum dan juga Ketua DPD Partai Golkar Papua Barat,” ujarnya.

    Baca juga:  LMA Papua Barat Soroti Masih Rendahnya Keberpihakan pada Masyarakat Adat

    Dengan dukungan yang diberikan oleh Partai Golkar, maka Doamu sudah mendapatkan dukungan mayoritas parti pemilik kursi di DPR Papua Barat.(LP3/Red)

    Latest articles

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media...

    0
    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan kalangan media massa di gedung BPK Papua Barat, Manokwari, Kamis...

    More like this

    BPK RI Papua Barat: Tak Semua Data Boleh Dibuka ke Media  

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Papua Barat menggelar sharing session dengan...

    Bawaslu Papua Barat Ingatkan Logistik Harus Tiba di TPS pada H-1

    MANOKWARI,Linkpapua.com - Bawaslu Papua Barat memastikan distribusi logistik Pilkada 2024 harus telah tiba di...

    Kunjungi Fakfak, Ali Baham Minta Lintas Komponen Jaga Sinergi Jelang Pilkada

    FAKFAK,Linkpapua.com - Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere bersama Tim Desk Pilkada berkunjung...